SENGIT: Barito Putera saat melawan PSM Makassar di Liga 1 - Foto Dok |
BORNEOTREND.COM- Barito Putera takluk 1-2 dari PSM Makassar dalam pertandingan pekan ke-21 Liga 1 2021/2022. Kedua tim saling berhadapan, Jumat (28/1/2022) malam WIB di Stadion Kompyang Sujana, Bali.
Yakob Sayuri membuka keunggulan PSM ketika pertandingan baru memasuki menit 12. Lepas dari penjagaan, dia berlari mengejar bola. Lalu setelah itu tendangan keras dilepaskannya dari dalam kotak penalti.
Berselang 10 menit kemudian, gol kedua PSM ke gawang Barito Putera tercipta. Kali ini melalui Willem Jan Pluim. Umpan dari Zulkifli Syukur diteruskannya dengan sundulan.
Cuma butuh lima menit bagi Barito Putera untuk memberi jawaban atas gol-gol PSM. Karena pemain asing mereka, Rafael Feital membobol gawang lawan usai meneruskan umpan silang Bruno Matos.
Skor 2-1 untuk keunggulan PSM ini bertahan hingga babak pertama usai. Meski saling jual beli serangan terjadi, tapi sampai wasit meniup peluit tanda turun minum, tak ada gol tercipta lagi.
Memulai babak kedua, Barito Putera coba bermain keluar menyerang. Skuad asuan Rahmad Darmawan tak mau begitu saja kehilangan poin dari pertandingan ini.
PSM juga tak tinggal diam. Mereka beberapa kali melancarkan serangan. Tapi memang, penyelesaian akhir dari kedua tim belum ada yang maksimal. Alhasil tak ada gol tercipta di babak kedua.
Tambahan tiga angka membuat PSM naik ke urutan sembilan klasemen sementara Liga 1 2021/2022. Dari 21 pertandingan yang dilakoni, mereka membukukan 27 poin.
Sementara Barito Putera belum bisa beranjak dari zona degradasi. Tim berjuluk Laskar Pangeran Antasari baru punya 16 poin hasil dari 21 laga yang dilakoni.
Sumber: Viva