Pemkab Sambut PWI Tala Sebagai Mitra

 

DILANTIK: PWI Tala Masa Bakti 2022-2025 resmi dilantik - Foto Dok


BORNEOTREND.COM- Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Tala) menyambut kepengurusan baru Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tala sebagai mitra pemerintah dalam penyebarluasan informasi pembangunan daerah. 

Hal tersebut disampaikan Bupati Tala dalam sambutan yang dibacakan Sekretaris Daerah (Sekda) H Dahnial Kifli dalam acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus PWI Tala Masa Bakti 2022-2025, Selasa (25/1/2022) di Balairung Tuntung Pandang Pelaihari.

"PWI Tala serta seluruh organisasi profesi wartawan dan media adalah mitra kerja pemerintah dan masyarakat Tala dalam mendukung pembangunan daerah. Tidak hanya untuk mempublikasikan kegiatan pembangunan yang kita laksanakan, namun peran rekan-rekan wartawan juga bisa membantu kami mengetahui bagaimana respon masyarakat di lapangan," ungkapnya. 


Dirinya pun berharap seluruh wartawan dapat terus meningkatkan kualitas kinerja dan sikap profesional melalui serangkaian uji kompetensi yang ada. Pihaknya memandang hal tersebut diperlukan untuk memperkuat status jurnalis yang diemban oleh para wartawan media. 

"Kita juga mendukung rekan-rekan wartawan untuk terus meningkatkan kompetensi dan profesionalitas kinerja. Hal ini penting karena disamping tergabung dalam organisasi profesi berbadan hukum seperti PWI, kompetensi individu dalam melaksanakan tugas jurnalistik juga harus didukung dengan sertifikasi kemampuan sebagai tanda wartawan tersebut profesional, legal dan bisa dipertanggungjawabkan. Selamat kepada pengurus PWI Tala yang baru dilantik dan dikukuhkan,” tukasnya.

Turut berhadir pada acara tersebut, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Tala, Ketua PWI Provinsi Kalsel Zainal Hilmi, para kepala Organisasi Pimpinan Daerah (OPD), Ketua PWI Tala Dedet Achmad Junaidi serta jajaran pengurus PWI Tala.

Sumber: Rilis Pemkab Tala


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال