Pengurus PAPPRI Tapin Resmi Dikukuhkan

 

Ketua DPD PAPPRI Kalsel, Dino Sirajudin, saat memberikan sambutan pada pelantikan dan pengukuhan DPC PAPPRI Tapin, di Pendopo Galuh Bastari Rantau, Sabtu (8/1/21).
(Foto: istimewa)


BORNEOTREND.COM - Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) Kabupaten Tapin, saat ini resmi dibentuk dan dikukuhkan langsung oleh Ketua DPD PAPPRI Kalsel, Drs. Dino Sirajudin M. Ed, Sabtu (8/1/21), di Pendopo Galuh Bastari Rantau. 

Sebelum dilakukan pelantikan dan pengukuhan pengurus DPC PAPPRI Tapin masa bakti 2021-2026, terlebih dahulu peserta yang hadir melakukan doa bersama atas meninggalnya beberapa waktu lalu, salah seorang pengurus yang juga seniman dan budayawan Tapin, Ibnu Mas'ud.

Dalam sambutannya Ketua DPD PAPPRI Kalsel, mengatakan bahwa bahwa organisasi PAPPRI merupakan wadah berkumpulnya insan-insan musik yang memiliki tujuan dan program bersama. 

"PAPPRI itu wadah kita bersama para insan musik yang memiliki tujuan, organisasi ini memiliki AD/ART memiliki kepengurusan dari pusat hingga daerah. Keberadaannya diharapkan bisa saling bersinergi dengan pihak pemerintah daerah ataupun lainnya," ucap pria yang sering dipanggil Dino tersebut. 

Adapun yang mewakili Pemkab Tapin memberikan sambutan disampaikan oleh Fiqri Irmawan, S.STP, Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Tapin. Menyatakan menyambut baik atas dilantik dan dikukuhkannya DPC PAPPRI Tapin. "Kita berterima kasih atas kehadiran organisasi PAPPRI ini, nantinya bisa bersama-sama untuk menjalankan program," ujarnya.

Sementara itu, Hj. Henny Marlina, Ketua DPC PAPPRI Tapin yang baru dikukuhkan menyatakan siap membuat program yang akan dijalankan dengan berkolaborasi dengan pemerintah daerah.

Hj. Herlina Marlina, Ketua DPC PAPPRI Tapin, periode 2021-2026.


"Alhamdulillah hari ini pengurus DPC PAPPRI Tapin yang berjumlah 46 orang dilantik dan dikukuhkan. Kehadirannya disambut baik oleh Pemerintah Kabupaten Tapin. Kita akan berusaha menjalankan program disesuaikan dengan visi misi Tapin yang sudah ada. Dalam waktu dekat kita programkan acara tahunan dengan melibatkan seluruh komunitas seni di sini," ujar Hj. Henny Marlina, yang sebelumnya juga pernah sebagai anggota DPRD Tapin.

Beberapa pengurus DPC PAPPRI Batola juga hadir, dalam waktu dekat juga akan menggelar acara yang sama.
(Foto: istimewa)


Penulis: Khairiadi Asa












Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال