Tiga Rumah di Desa Kambiyain Hangus Terbakar

PADAMKAN API: Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan kebakaran yang meluluhlantakkan tiga rumah di Desa Kambiyain, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan – Foto Dok


BORNEOTREND.COM – Setidaknya tiga rumah di Desa Kambiyain, Kecamatan Tebing Tinggi hangus diamuk si jago merah. Peristiwa yang terjadi Sabtu (29/1/2022) malam sekitar pukul 21.30 malam tersebut membuat 13 jiwa harus kehilangan tempat tinggal.

Salah seorang warga, Salman menyebutkan, tiga rumah yang habis terbakar tersebut adalah milik Suparjo, Bihuk dan Akis. Untuk penyebab kebakaran di kawasan RT 02 Desa Kambiyain tersebut masih dalam tahap penyelidikan pihak kepolisian.

“Mudah-madahan hal ini tidak terulang lagi dan korban yang rumahnya terbakar diberi kesabaran dan ketabahan hati menerima musibah yang menimpa mereka,” ujar Salman kepada awak media, Minggu (30/1/2022).

Salman berharap, pihak pemerintah bisa secepatnya memberikan bantuan kepada warga yang rumahnya terbakar 100 persen tersebut.

“Saat ini kami selaku warga Desa Kambiyain hanya bisa membantu seadanya saja kepada warga yang mendapat musibah kebakaran. Diharapkan bantuan tersebut bisa meringankan beban mereka pada saat ini dan kami pun juga ikut merasakan kesedihan yang sama seperti yang mereka rasakan,” katanya.

Kebakaran sendiri terjadi kurang lebih selama satu jam lebih. Puluhan anggota pemadam kebakaran yang datang ke lokasi akhirnya bisa menjinakkan si jago merah yang sedang mengamuk.

Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balangan H Rahmi menyampaikan, petugas pemadam kebakaran mengalami sedikit kendala di lapangan karena jalan menuju ke lokasi kebakaran sempit dan rusak serta harus melewati wilayah pegunungan.

“Untuk penyebab kebakaran sendiri masih dalam tahapan penyelidikan pihak yang berwajib. Kami mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati dan selalu waspada terhadap api,” ujarnya.

Penulis: Sri Mulyani

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال