ISRA MI'RAJ: Jamaah peringatan Isra Mi'raj di Lapas Amuntai mengenakan baju serba putih - Foto Dok |
BORNEOTREND.COM - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Amuntai mengadakan Peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW dan Haul Abah Guru Sekumpul ke-17, Rabu (16/02/2022).
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Lapas Amuntai beserta jajaran, Plt Asisten I Pemerintahan Kabupaten HSU, BNNK HSU dan Pimpinan Ponpes At-Taubah Lapas Amuntai.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Lapas Amuntai merayakan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW dan Haul Abah Guru Sekumpul secara megah.
Kemegahan tersebut ditunjukkan melalui dekorasi-dekorasi karya petugas bersama warga binaan. Bukan hanya sampai di situ, penggunaan teknologi multimedia yang apik juga ditunjukan melalui disiarkannya acara tersebut melalui Official Youtube Humas Lapas Amuntai.
Untuk pembacaan syair sholawat dibawakan secara langsung oleh Grup Maulid Santri Ponpes At-Taubah Lapas Amuntai, yang sebelumnya sudah sering berlatih setiap minggunya.
Serta Tilawatil Qur'an yang merdu dibawakan oleh salah satu santri Ponpes At-Taubah Lapas Amuntai.
Pada kesempatan tersebut ceramah Agama disampaikan oleh Al-Mukarram KH A Mu'thi yang menjadi pimpinan Ponpes Raudhatut Thalibin Amuntai.
Penulis: Sri Mulyani