TERIMA SK: Anggota DPRD Kabupaten Tanah Laut, Joko Pitoyo menerima SK pengangkatan sebagai Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Tanah Laut – Foto Dok |
"Kita terlebih dahulu akan menguatkan struktur partai di tingkat kecamatan maupun desa, sehingga perolehan kursi di pemilu mendatang alan lebih baik" katanya.
Selain itu, Jokopi juga menargetkan perolehan kursi di DPRD Tala yang sebelumnya hanya memperoleh empat kursi menjadi enam kursi di Pemilu Legislatif 2024 mendatang.
Terpilih sebagai Ketua Partai NasDem Tala periode 2022-2024, Jokopi yang saat ini menjadi anggota DPRD Tala juga membuka ruang bagi pengurus Partai Nasdem yang lama untuk bergabung di kepengurusan yang baru.
Sementara itu, Ketua DPC Nasdem Kurau Muhammad Yusuf mengaku senang terbentuknya kepengurusan baru yang ditunjuk langsung oleh DPP Partai Nasdem.
"Kami sangat senang dan bangga, dengan kepengurusan partai baru. Kami juga mendukung penuh kepemimpinan Jokopi," ucap Yusuf.
Dia juga berharap, kepengurusan baru ini dapat menjadikan Partai Nasdem lebih baik, serta bermanfaat bagi masyarakat.
Penulis: Zainal