SIMBOLIS: Disdag Kalsel saat door to door menjual minyak goreng dengan harga terjangkau kepada pelaku UMK - Foto Dok |
BORNEOTREND.COM- Dinas Perdagangan (Disdag) Provinsi Kalsel terus bergerak membantu menyediakan komoditas sembako jenis minyak goreng dengan harga terjangkau untuk masyarakat.
Terbaru dengan menggandeng sejumlah distributor lokal, Disdag Kalsel melakukan operasi pasar dengan menjual minyak goreng murah kepada pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di wilayah Kota Banjarmasin.
Menariknya operasi pasar ini tidak dilakukan secara terbuka, namun dengan cara mendatangi pelaku UMK tersebut satu persatu ke tempat usaha mereka.
“Hari ini kita datangi langsung mereka untuk menawarkan pembelian minyak goreng dengan harga Rp13.000 perliternya. Ada sekitar 50 dus yang kita sediakan untuk 100 pelaku UMK di Kota Banjarmasin,” ujar Kepala Disdag Kalsel Bierhasani, Selasa (8/3/2022).
Sebelumnya Disdag Kalsel mengklaim juga rutin menggelar kegiatan pasar murah dengan menggandeng Disdag di Kabupaten dan Kota. Bahkan sejak November 2020 lalu ada sebanyak 170 kali sudah digelar kegiatan pasar murah diseluruh pelosok Kalsel.
“Melalui cara ini kita berharap setidaknya bisa membantu masyarakat dan pelaku usaha yang sedang kesusahan mencari komoditas sembako dengan harga terjangkau, khususnya sembako jenis minyak goreng,” tambahnya.
Sementara itu, salah satu pedagang makanan di kawasan JL Tarakan Banjarmasin Hj Timah mengaku senang dengan adanya operasi pasar minyak goreng yang dilakukan oleh Disdag Kalsel.
Selama ini dirinya mengaku cukup kesulitan membeli komoditas minyak goreng dengan harga terjangkau. Bahkan seiring kali dirinya harus merogoh kocek lebih besar, yakni mulai dari Rp14.000 – Rp17.000 perliter untuk membeli minyak goreng.
“Semoga kegiatan semacam ini bisa rutin digelar, karena saat bermanfaat bagi kami, khususnya saat musim kelangkaan minyak goreng seperti ini,” tukasnya.
Penulis: Arief Rahman