Pengurus BUMDes Semangat Dalam Siap Diresmikan

 

Musyawarah Desa Semangat Dalam membahas pembentukan BUMDes, Kamis (25/3/22).
(Foto: ist)


BORNEOTREND.COM - Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Semangat Dalam, Kecamatan Alalak, akhirnya terbentuk. Melalui forum Musyawarah Desa (Musdes) dihadiri Kepala Desa, Ketua dan anggota BPD Semangat Dalam, Pendamping Desa, dan para Ketua RT di lingkungan Desa Semangat Dalam, Kamis (25/3/22).

Hasil musyawarah memutuskan terpilih sebagai Direktur BUMDes yang diberi nama "Semangat Bersama" ini adalah Muhammad Ilmi. Sedangan pengawas diketuai Ideham, Sekretaris M Hilmi dan anggota Muhammad Hanafi. 

Sebelumnya Desa Semangat Dalam juga telah membentuk BUMDes, namun tidak berjalan lancar, karena terbentur kondisi pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu yang masih tinggi kasusnya.

"Rencana peresmiannya akan dilaksanakan Kamis, 31 Maret 2022 nanti. Dibentuknya BUMDes ini juga bagian dari ditunjuknya Desa Semangat Dalam sebagai Desa Mandiri. Kita harapkan ini juga bagian dari peningkatan pelayanan kepada masyarakat," ujar Norman, Kepala Desa Semangat Dalam, usai Musdes.

Sementara itu Muhammad Ilmi, direktur terpilih, menyatakan siap untuk untuk membuat program usaha yang akan dijalankan.

"Insya Allah dengan dukungan Kepala Desa dan BPD, dengan pengurus yang lain kita susun program usaha yang memang menjanjikan untuk memajukan BUMDes ini," ujar Muhammad Ilmi, saat memberikan sambutan.

Ketua BPD Semangat Dalam, Agus Suwarni, dalam sambutannya juga mengharapkan BUMDes ini kedepannya bisa berjalan dengan baik, menambah penghasilan desa.

"Semoga kedepan BUMDes ini bisa menjalankan usahanya, mampu membaca peluang segala potensi yang ada di desa ini," ujarnya. 

Penulis: Khairiadi Asa






Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال