![]() |
Kepala Dinas Pertanian HSU, Masrai Syawfajar Nejar – Foto Dok |
"Maka dari itu, kalau memakai benih lokal itu biasanya rentan terkena hama atau penyakit lainnya," ujar Kepala Dinas Pertanian HSU, Masrai Syawfajar Nejar, Selasa (24/5/2022).
Dia menyampaikan, saat ini para petani juga sudah mulai melaksanakan grobyokan untuk membasmi hama tikus.
"Jadi sampai saat ini diketahui sudah ada dua kecamatan melakukan yaitu Kecamatan Banjang dan Kecamatan Alabio," ungkapnya.
Masrai mengatakan pihaknya juga melakukan langkah demplot untuk semua kecamatan dengan menggunakan Air Trichoderma sebelum semai atau menanam sudah disiramkan lahannya dan pemberian obat untuk menahan serangan penyakit dan hama.
"Mudah-mudahan dengan langkah-langkah tersebut tanaman padi di daerah terus tumbuh dengan baik dan subur padinya," harapnya.
Adapun benih unggul yang baik digunakan untuk para petani adalah Ciherang, Mikongga serta Inpari 32 dan 30.
Penulis: Fathur