MENANG: FBIM Tahun 2022 berhasil membawa Kota Palangka Raya sebagai juara umum - Foto Dok |
BORNEOTREND.COM- Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) tahun 2022 resmi ditutup oleh Gubernur Provinsi Kalteng H Sugianto Sabran, dimana pada kegiatan tahun ini kontingen Kota Palangka Raya berhasil keluar sebagai juara umum.
Berkaitan hal tersebut Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan cukup terkejut dan mengapresiasi dengan terpilihnya Kontingen Kota Palangka Raya sebagai juara umum FBIM pada tahun 2022.
Dikatakannya, prestasi yang diraih ini adalah akibat antusias dan kerja sama tim sesama Kontingen Kota Palangka Raya. Dengan tujuan Kota Cantik meraih juara sebanyak – banyaknya di cabang lomba FBIM.
“Alhamdulillah meskipun dengan anggaran yang minim Kontingen Kota Palangka Raya tahun ini berhasil meraih prestasi, setelah dua tahun tidak dilaksanakan FBIM, dan tahun ini adalah tahun yang baik bagi Kontingen FBIM,” ungkapnya, Selasa (24/5/2022).
Besar harapannya pada FBIM tahun berikutnya pihaknya bisa tetap mempertahankan gelar juara umum. Yang tentunya akan dibarengi dengan semangat usaha dan upaya semaksimal mungkin.
Untuk mempertahankan hal tersebut menurutnya, diperlukan sebuah inovasi atau terobosan demi terobosan baru selama latihan dan melakukan persiapan kontingen sehingga apa yang sudah diraih bisa dipertahankan.
“Sudah tampil bagus Kontingen Kota Palangka Raya pada FBIM tahun 2022 ini, meskipun begitu diperlukan rapat koordinasi dan evaluasi di cabang olahraga saja Kontingen Palangka Raya yang kurang maka harus dibenahi,” tutupnya.
Sumber: Media Centre Palangka Raya