POTONG PITA: Bupati Balangan H Abdul Hadi didampingi Ketua PKK Balangan Hj Sri Huriyati Hadi dan unsur Forkopimda memotong pita sebagai tanda pembukaan Balangan Expo 2022 – Foto Dok |
BORNEOTREND.COM – Pemerintah Kabupaten Balangan menggelar Balangan Expo 2022 di Terminal Paringin, Sabtu (30/7/2022).
Balangan Expo 2022 dibuka langsung Bupati Balangan H Abdul Hadi didampingi Ketua PKK Balangan Hj Sri Huriyati Hadi dan unsur Forkopimda ditandai dengan pemotongan pita.
Bupati Balangan, H Abdul Hadi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Ketua GKN Provinsi Kalimantan Selatan atas partisipasinya mendukung terlaksananya Balangan Expo yang menampilkan berbagai pemeran dagang demi kemajuan UMKM Balangan.
Bupati mengatakan, Balangan Expo ini digelar dengan tujuan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat, terutama mengenai perkembangan produk UMKM dan kemajuan yang telah dilakukan Pemkab Balangan.
“Sehingga masyarakat bisa mengetahui secara jelas, program pemerintah yang dikerjakan selama ini dan apa saja yang dikerjakan untuk yang akan datang,” terangnya.
Pelaksanaan Balangan Expo 2022 sendiri akan digelar selama 5 hari, yakni mulai tanggal 30 Juli hingga 3 Agustus 2022 mendatang.
Selama 5 hari digelar, Balangan Expo 2022 rencananya akan diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan, mulai dari pertunjukan pameran dagang yang diadakan tiap stand dengan menampilkan berbagai produk UMKM yang ada di tiap kecamatan, hingga lomba-lomba foto selfi dan podcast yang dilaksanakan oleh Komunitas Wartawan Sanggam (Kowas) bekerjasama dengan Habar Balangan.
Pembukaan pameran dagang Balangan Expo yang dihadiri oleh Ketua GKN Provinsi Kalsel, Dandim 1001/Balangan-Amuntai, Polres Balangan, unsur Forkopimda serta seluruh camat yang ada di Kabupaten Balangan ini dilasanakan dalam rangkaian menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia dan mengenalkan kerajinan dan produk UMKM Balangan.
Penulis: Sri Mulyani