KONFRENSI PERS: H Supriadi (tengah) saat menyatakan kesiapannya maju sebagai calon Ketua KADIN Provinsi Kalsel - Foto Dok |
BORNEOTREND.COM- Musyawarah Provinsi (Musprov) Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Provinsi Kalsel rencananya akan dihelat pada Agustus 2022 mendatang.
Sejumlah tokoh pengusaha banua pun mulai menyatakan kesiapannya untuk memimpin salah satu organisasi pengusaha tertua di Indonesia itu, salah satunya Ketua Asosisasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kalsel H Supriadi.
“Atas dukungan dari kawan-kawan dan sahabat pengusaha di APINDO dan KADIN, saya menyatakan kesiapan saya untuk maju sebagai Calon Ketua KADIN Provinsi Kalsel,” tegas H Supriadi.
Selain karena dukungan kawan dan sahabat, keinginannya untuk memimpin KADIN Provinsi Kalsel tidak lepas dari impiannya untuk membantu para pengusaha lokal yang ada di Banua agar bisa naik kelas melalui KADIN, bahkan mampu mengeskpor produknya hingga keluar negeri.
“Saat memimpin APINDO Provinsi Kalsel saja saya dapat mendorong temen-teman anggota untuk bisa ekspor hingga ke Amerika. Nah ini nanti juga akan saya lakukan di KADIN Provinsi Kalsel, tentunya dengan skala ekspor produk lokal yang lebih besar lagi,” tambahnya.
Selain itu melalui KADIN Kalsel dirinya juga ingin mendorong kolaborasi yang lebih baik dengan Pemerintah Provinsi agar Kalsel kedepannya bisa lebih siap sebagai Penyangga Ibukota Negara nantinya.
“Perlu diingat KADIN itu memang harus berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah. Karena memang tujuan organisasi ini salah satunya dibentuk untuk membantu Pemerintah dalam menggerakkan ekonomi daerah,” timpalnya lagi.
Untuk bisa mewujudkan mimpinya menjadi Ketua KADIN Provinsi Kalsel, dirinya menegaskan akan mulai melakukan pendekatan dan komunikasi dengan KADIN yang ada di daerah.
“Kita juga akan berkordinasi dengan Panitia Musprov agar bisa segera melakukan pendaftaran sebagai bakal Calon Ketua KADIN Provinsi Kalsel,” tukasnya.
Penulis: Arief Rahman