Peduli Pendidikan Agama Islam, RLB Tala Salurkan Puluhan Al-Quran ke TPA di Kecamatan Batu Ampar

PERLIHATKAN AL-QUR'AN: Pimpinan TPA Sirojul Mubtadiin, Ustadzah Nurani dan salah seorang santri memperlihatkan mushaf Al-Qur'an bantuan dari Relawan Laki-Bini (RLB) Kabupaten Tanah Laut (Tala) - Foto Dok


BORNEOTREND.COM - Relawan Laki-Bini (RLB) Kabupaten Tanah Laut (Tala) Kembali membagikan puluhan Al-Qur'an. Kali ini kegiatan sosial peduli terhadap pendidikan nonformal keagamaan Islam tersebut digelar di TPA Sirojul Mubtadiin, Desa Gunung Melati, Kecamatan Batu Ampar, pada Kamis (15/9/2022).

Bantuan puluhan Al-Qur'an tersebut, merupakan bentuk kepedulian RLB terhadap pendidikan Islam sejak dini. Dimana TPA merupakan cikal bakal para santri mendapatkan ilmu pengetahuan tentang agama. 

Pimpinan TPA Sirojul Mubtadiin, Ustadzah Nurani bersyukur dan berterima kasih atas bantuan Al-Qur'an yang sangat dibutuhkan para santri dan santriwati dalam belajar dan mengajar.

"Alhamdulillah dengan adanya bantuan dari RLB ini, anak-anak tidak lagi mengeluh akan kekurangan Mushaf Al-Qur'an," ungkapnya.

Dia juga berharap donatur yang telah menyumbang dikabulkan seluruh hajatnya dalam membangun Tanah Laut dalam bidang keagamaan dan sosial.

Masih di tempat yang sama, salah satu orang tua santri, Srikah juga mengucapkan terima kasih kepada RLB serta donatur Muhammad Noor yang sudah membantu TPA Sirojul Mubtadiin.

"Kami terima kasih atas adanya penyaluran mushaf Al-Qur'an oleh RLB dan donatur. Ini sangat membantu anak-anak kami dalam belajar mengaji," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Harian RLB Tala Khaidir mengungkapkan, kegiatan sosial membagikan mushaf Al-Qur'an kepada santri-santri TPA ini merupakan penyaluran ke-94 tempat dari puluhan desa di Tanah Laut.

"Alhamdulillah, hari ini kami kembali menyalurkan Al-Qur'an untuk anak-anak santri di TPA Sirojul Mubtadiin Desa Gunung Melati," terangnya. 

Pria yang juga aktif dalam pelestarian lingkungan ini juga menambahkan, kegiatan sosial tersebut terus berjalan berkat adanya dukungan dari pembina RLB Yakni Muhammad Noor atau yang lebih familiar dikenal Haji Nurdin, yang terus konsisten membantu kegiatan keagamaan. 

TPA Sirojul Mubtadiin Unit 351 RT 07 sendiri terletak di Desa Gunung Melati Kecamatan Batu Ampar Kabupaten Tanah laut dengan memiliki jumlah murid sekitar 55 orang dari yang belajar Iqro sampai Al-Qur'an. 

Penulis: Zainal

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال