Salah satu grup peserta Festival Habsyi menampilkan syair-syairnya. (Foto: Prokopim Tala) |
BORNEOTREND.COM - Bupati Tanah Laut (Tala) yang diwakili Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Tala Safarin membuka Festival Habsyi se-Kabupaten Tala Dalam Rangka Peringatan Hari Jadi ke-57 Kabupaten Tala dan Hari Jadi ke-11 Desa Pemuda, di Lapangan Sepakbola Desa Pemuda, Kecamatan Pelaihari, Selasa (8/11/2022).
Dalam sambutannya Safarin mengungkapkan kegiatan festival habsyi merupakan kegiatan yang sangat positif dalam rangka menumbuh kembangkan semangat syiar islam di Bumi Tuntung Pandang.
“Dengan menyemarakkan syiar islam dengan syair-syair islami, itu menunjukkan kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW. Semoga dengan acara seperti ini juga mendatangkan keberkahan bagi daerah kita,” ujarnya.
Safarin juga berharap kegiatan keagamaan serupa agar terus dilaksanakan dan ditingkatkan lagi karena merupakan sebuah kegiatan yang amat sangat positif.
"Mari kita sukseskan festival habsyi ini dengan tertib dan aman, kepada para peserta saya ucapkan terima kasih dan semangat. Tetap tanamkan niat ikhlas kita dalam berdakwah melalui seni islami, tampilkan kemampuan terbaik kalian, kalah atau menang bukanlah hal yang utama,”tutupnya.
Festival habsyi tersebut dilaksanakan selama lima hari dari tanggal 8 sampai 12 Oktober 2022 dan diikuti oleh Grup Habsyi se-Kabupaten Tala.
Sumber: Prokopim Tala