SIMBOLIS: Lurah Langkai Sri Wanti saat menyerahkan bantuan dari Kemensos RI kepada 3 lansia di wilayahnya - Foto Dok |
BORNEOTREND.COM- Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya menyalurkan bantuan dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (RI) kepada tiga lanjut usia di Kelurahan Langkai, Kamis (3/11/2022).
Bansos berupa sembako dan kasur ini secara simbolis diserahkan oleh Lurah Langkai Sri Wanti didampingi Babinsa, Bhabinkamtibmas dan pengurus PKK Langkai.
Ketiga Lansia yang dapat Bansos yakni ibu Alfiah, ibu Kadiah Ester dan ibu Legiati. Ketiganya merupakan warga kurang mampu di RT 02 RW XVII.
Lurah Langkai Sri Wanti menuturkan, penyaluran Bansos ini merupakan bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat kurang mampu yang selama ini belum tersentuh program.
"Penyalurannya pun dilakukan bertahap. Jika ada usulan baru dari RT, maka akan ditampung dan disurvei terlebih dulu untuk proses verifikasi agar penyalurannya tepat sasaran," ungkapnya.
Pihaknya mengaku siap menyalurkan Bansos dan pihak kelurahan selalu berkoodinasi dengan dinas sosial jika sewaktu-waktu diminta untuk menyalurkan bantuan.
Sumber: mediacenter.palangkaraya.go.id