Peternak Milenial di Tala Diajarkan Cara Membuat Pakan Ternak Ruminansia

OLAH PAKAN TERNAK: Program YESS Tanah Laut mengajarkan para peternak cara membuat pakan ternak konsentrat yang memanfaatkan limbah rumput yang kemudian difermentasi menggunakan bahan tambahan seperti garam – Foto Dok

BORNEOTREND.COM – 50 peternak sapi dan kambing milenial yang berada di kawasan Kecamatan Jorong, Kintap dan Batu Ampar diajarkan cara membuat pakan ternak ruminansia di Pendopo Desa Karang Rejo Kecamatan Jorong kabupaten Tanah Laut, Senin (28/11/2022).

Pelatihan pembuatan pakan ternak ruminansia ini digelar oleh Program Youth Enterpreneurship and Employment Support Services (YESS) Tanah Laut bekerjasama dengan PT Jorong Barutama Greston (JBG) dengan tujuan untuk mengembangkan minat usaha ternak pemuda di sekitar lingkar tambang.

Dalam pelatihan tersebut, para peternak milenial yang tergabung dalam Program YESS ini diajarkan cara membuat pakan ternak konsentrat yang memanfaatkan limbah rumput yang kemudian difermentasi menggunakan bahan tambahan seperti garam.

Mobilizer Program YESS Tanah Laut, Kusnul Mutaqim mengatakan, pelatihan pembuatan pakan ternak ruminansia tersebut bertujuan untuk membekali para petani milenial dalam mengembangkan peternakan dan pertanian.

"Kegiatan ini bertujuan untuk membekali para petani muda dalam mengembangkan usaha di bidang peternakan," ungkapnya.

Kusnul juga berharap, dengan digelarnya pelatihan itu, para peternak dapat berinovasi dalam membuat pakan-pakan ternak sehingga tidak melulu mengandalkan pakan hijauan atau rumput.

Di tempat yang sama, Pengawas Mutu Pakan pada Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Tanah Laut, Tajuddin Noor mengapresiasi digelarnya pelatihan pembuatan pakan ternak di Desa Karang Rejo. 

"Pelatihan ini sangat bagus digelar terlebih para peserta merupakan peternak muda," tandasnya.

Dia juga berharap, pengolahan pakan tersebut dapat menjadi solusi bagi para peternak yang kesulitan dalam mencari pakan, terlebih ketika musim hujan. 

Pelatihan ini rencananya digelar selama dua hari untuk meningkatkan pengetahuan para peternak milenial di Kabupaten Tanah Laut.

Penulis: Zainal

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال