Kontingen Batola saat mengikuti acara pembukaan Porprov Kalsel XI. (Foto: Prokopimda Batola) |
BORNEOTREND.COM - Pembukaan Porprov XI Kalsel resmi dimulai. Pembukaan berlangsung di Stadion 2 Desember, Kota Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Sabtu (5/11/2022) malam.
Acara yang berlangsung meriah dihadiri Gubernur H Sahbirin Noor, para bupati/walikola se-Kalsel.
Dari Kabupati Barito Kuala (Batola) dihadiri Plh Bupati H Zulkifli Yadi Noor, Ketua DPRD Saleh, mantan Wakil Bupati H Rahmadian Noor selaku Pengcab PBSI, Ketua KONI beserta pengurus.
Acara pembukaan diawali persembahan Tarian Talabang Banua oleh 135 siswa dari SD, SMP, dan SMA/sederajat.
Selanjutnya, parade marcing band dan defile kontingen dari 13 daerah se-Kalsel.
Acara juga berisi ikrar janji atlet dan wasit, berlanjut serta pengibaran bendera Porprov Kalsel.
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, saat meresmikan pembukaan mengatakan, ajang Porprov untuk mencari atlet terbaik tingkat provinsi.
"Ajang Porprov ini juga untuk seleksi maupun penjaringan untuk atlet berpotensial, dapat berprestasi dan menjadi atlet profesional," ucapnya.
Pembukaan berlanjut dengan penyalaan Obor Api Porprov Kalsel dilanjutkan penampilan tarian kolosal dari 165 siswa SD, SMP, SMA .
Acara penutup, diisi hiburan Grup Band Radja dari ibukota dan Bag Boss dari Banjarmasin.
Sumber: Prokopimda Batola