WAWANCARA: Kepala Disporaparbud Barsel Manat Simanjuntak - Foto Dok |
BORNEOTREND.COM- Penyelenggaraan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Barito Selatan (Barsel) dijadwalkan pada 19 November 2022. Perhelatan olahraga tingkat Kabupaten ini akan mempertandingkan 11 Cabang Olahraga (Cabor).
“Adapun 11 Cabor tersebut meliputi Bulutangkis, Pencak Silat, Atletik, Panahan, Billiard, Sepakbola, Voli, Tenis Meja, Futsal, Karate dan Catur,” ujar Ketua Panitia Pelaksana Manat Simanjuntak, Jumat (11/11/2022).
Ia menyampaikan, melalui Porkab ini nantinya akan mampu menjaring bibit-bibit atlet potensial yang akan dibina lebih lanjut, sehingga dapat berprestasi lebih baik lagi pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) maupun kegiatan lain yang lebih tinggi.
“Perhelatan olahraga ini dilaksanakan selama 1 minggu mulai dari 19-26 November 2022 di lapangan sepakbola Batuah Buntok,” sebutnya.
Ia mengatakan, Porkab hendaknya tidak hanya menjadi agenda rutin tahunan semata, namun harus menjadi wahana pembibitan dan pembinaan olahraga yang harus dilaksanakan dengan konsisten.
“Karena Porkab merupakan salah satu pilar pembinaan olahraga nasional, dimana dari ajang tersebut diharapkan mampu melahirkan atlet-atlet berbakat dan berprestasi,” tambah pria yang menjabat sebagai Kepala Disporaparbud Barsel ini.
Porkab ini juga bertujuan untuk menjaring bibit-bibit atlet yang potensial, meningkatkan prestasi dibidang olahraga, memupuk persatuan dan kesatuan masyarakat Kabupaten Barsel, serta menjaring dan menyumbang atlet-atlet yang berprestasi untuk nantinya berlaga mewakili Provinsi, nasional maupun internasional.
“Jadi Porkab ini juga sebagai wahana untuk menunjukan prestasi terbaik dengan senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan kekeluargaan,” tukas pria yang akrab disapa Manat ini.
Sumber: Nett