Sukamta Tinjau Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya



Bupati Tanah Laut HM Sukamta saat meninjau salah satu rumah dari program BSPS Kementerian PUPR.
(Foto: Prokopim Tala)


BORNEOTREND.COM - Bupati Tanah Laut (Tala) HM Sukamta, meninjau proses pengerjaan rumah program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang dikelola oleh Bagian Perumahan dan Permukiman (Perkim) pada Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Tala yang dilaksanakan saat hari ke-2 kegiatan Manunggal Tuntung Pandang (MTP) Desa Bawah Layung Kecamatan Kurau, Sabtu (5/11/2022).

Sukamta menuturkan, Kabupaten Tala mendapat jatah sebanyak 285 rumah dari Kementerian PUPR, bantuan ini ditujukan untuk menyediakan hunian bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) sekaligus mendukung Penanganan Kemiskinan Ekstrem (PKE) sesuai Instruksi Presiden Nomor 4 Tahun 2022.

“Ini sudah memasuki bulan November, masih ada waktu untuk menyelesaikan pekerjaan rumah bantuan yang telah diberikan kementerian,” tuturnya.

Ia juga menjelaskan, kendala yang dihadapi saat ini ialah keterlambatan suplai bahan bangunan sehingga mengakibatkan terlambatnya pengerjaan rumah. Ia menargetkan dalam waktu satu bulan atau sebelum memasuki bulan Desember seluruh bangunan bantuan kementerian PUPRP sudah rampung.

"Semoga pada akhir tahun ini sudah rampung semua pekerjaan, nanti saya akan ingatkan Perkim untuk mempercepatnya,” ucap Kamta.


Sebelumnya, Sukamta juga melaksanakan kegiatan gotong royong dengan menanam bibit pohon petai, jengkol dan durian bersama masyarakat Desa Bawah Layung serta melakukan penandatanganan komitmen bersama Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Pada Jumat malam (4/11/2022), Ia juga meresmikan Penerangan Jalan Umum (PJU) di Jalan Kampung Lama RT 13 sebanyak 47 titik.

Sumber: Prokopim Tala

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال