Foto bersama Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs. H. Said Abdullah M.Si dengan para penyandang disabilitas. (Foto: typ) |
BORNEOTREND.COM – Peringatan Hari Disabilitas Internasional Kota Banjarbaru di selenggarakan di Taman Van Der Pijl Kota Banjarbaru pada Minggu (04/12/2022) dengan mengusung tema “Partisipasi Bermakna Menuju Pembangunan Inklusi dan Berkelanjutan” yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs. H. Said Abdullah, M.Si.
Peringatan Hari Disabilitas Internasional adalah sebagai upaya agar para penyandang disabilitas dapat diterima, dimengerti dan didukung untuk menjadi pribadi yang mandiri dan berprestasi. Selain itu juga dalam rangka memberikan informasi kepada masyarakat dan agar lebih dimengerti serta memberikan motivasi dan dukungan kepada penyandang disabilitas.
Dalam sambutannya Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs. H. Said Abdullah, M.Si memberikan apresiasi kepada seluruh penyandang disabilitas yang dapat berhadir dan mengikuti kegiatan Peringatan Hari Disabilitas Internasional di Kota Banjarbaru ini. Panitia pelaksana kegiatan ini juga tidak luput untuk mendapatkan apresiasi yang mana dapat melaksanakan kegiatan ini.
“Senang rasanya berkumpul dengan kawan-kawan di tempat ini, sehingga menambah semangat hidup.” ucap Sekda sambil tersenyum karena senang.
Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs. H. Said Abdullah, M.Si. juga menambahkan Peringatan Hari Disabilitas Internasional ini juga sebagai komitmen untuk mewujudkan hak dan keadilan bagi penyandang disabilitas. Berkarya dan berprestasi tidak terbatas pada manusia yang diciptakan dalam kondisi normal, tapi juga manusia yang diciptakan dengan kebutuhan khusus dapat berkarya dan berprestasi dan bahkan dapat melebihi orang dengan kondisi normal.
“Saya yakin kawan-kawan semua ada kelebihannya, terus gali potensi diri dan tetap kembangkan kemampuan yang telah dimiliki.” ungkap Sekda.
Pemerintah Kota Banjarbaru akan selalu mendukung dan memperhatikan serta memfasilitasi penyandang disabilitas untuk dapat selalu meningkatkan taraf hidupnya dan agar selalu dapat eksis serta berkontribusi dalam membantu pembangunan di Kota Banjarbaru.
Pesan Sekda untuk para penyandang disabilitas agar selalu bersemangat dalam menjalani kehidupan, terus belajar, berlatih dan berdoa agar selalu menjadi manusia yang spesial dan membanggakan.
“Kita berharap semua penyandang disabilitas di Kota Banjarbaru ini bisa berbahagia, bisa diterima oleh semua masyarakat dan diberikan kesempatan untuk berpartisipasi yang bermakna.” harap Sekda
Dalam memperingati Hari Disabilitas Internasional di Kota Banjarbaru diadakan berbagai kegiatan pendukung, seperti jalan santai bagi penyandang disabilitas, pertunjukan seni yakni tari jamu gendong, menyanyikan lagu, tari paris barantai dan pencaksilat yang diperagakan oleh penyandang disabilitas serta pembagian doorprize.
Sumber: Media Center Kota Banjarbaru