Usai Dilantik, Pj Bupati Barsel Ingin 17 Kades Segera Bertugas

FOTO BERSAMA: Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel) Lisda Arriyana dan jajaran Forkpimda berfoto bersama para Kepala Desa (Kades) yang baru dilantik – Foto Dok


BORNEOTREND.COM – 17 Kepala Desa (Kades) yang terpilih pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak belum lama tadi resmi dilantik oleh Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel) Lisda Arriyana di Gedung Serba Guna Zaro Pirarahan Buntok, Kamis (15/12/2022).

Dalam sambutannya, Lisda meminta kepada Kades yang baru dilantik untuk sesegera mungkin mempersiapkan diri melaksanakan tugas.

“Segera mungkin untuk bisa melaksanakan tugas, sehingga pelaksanaan pemerintahan di desa bisa berjalan dengan lancar,” katanya.

Orang nomor satu di Barsel itu juga mengingatkan kepada para Kades yang baru dilantik untuk segera bertugas karena saat ini telah memasuki akhir tahun, tentunya akan memasuki anggaran baru. Oleh itu kepada pihak desa kiranya bisa mempersiapkan administrasi desa untuk pengusulan dana desa.

“Tentunya lengkapi semua laporan dan persyaratan untuk pencairan dana desa tersebut, jangan hanya ingin asal pencairan dan kiranya manfaatkan dana desa tersebut sesuai dengan tupoksinya,” tambah Lisda.

Pj Bupati Barsel kemudian mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terkait dalam hal ini pemerintah daerah selaku pihak penyelenggara maupun Polres Barsel yang selalu setia mengawal dari tahapan pelaksanaan hingga pelantikan Kades.

“Tentunya kita mengucapkan banyak terima kasih kepada segala pihak, sehingga pelaksanaan Pilkades hingga pelantikan hari ini berjalan dengan lancar dan kondusif,” ujar Lisda.

Penulis: Digdo

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال