Partai Perindo Kalteng Target 1 Kursi di Tiap Dapil pada Pemilu Serentak 2024

FOTO BERSAMA: Pengurus DPW dan DPD Partai Perindo Kalteng berfoto bersama usai acara konsolidasi di Hotel Luftan, Kota Buntok – Foto Dok Didgo


BORNEOTREND.COM - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Kalimantan Tengah menargetkan untuk mendapatkan satu kursi DPRD di setiap Daerah Pemilihan (Dapil) di Provinsi Kalteng pada Pemilu Serentak 2024 mendatang.

“Tidak muluk-muluk kita berharap 2024 mendatang tiap Dapil ada perwakilan dari Perindo yang duduk terpilih,” ucap Ketua DPW Partai Perindo Provinsi Kalteng, Sengkon Tawat SE usai menghadiri kegiatan rapat konsolidasi antar pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Kalteng hingga Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Perindo Kabupaten di aula Hotel Luftan, Kota Buntok, Selasa (18/4/2023).

Sengkon mengatakan, DPW Partai Perindo Kalteng sudah menjadwalkan konsolidasi di seluruh Kalteng untuk memuluskan rencana ini.

Untuk kali ini dijadwalkan konsolidasi DPD Partai Perindo di dua Kabupaten yakni Barito Selatan (Barsel)  dan Barito Timur (Bartim).

“Tentunya tujuan kegiatan ini punya target, kita mengkonsolidasi berbagai kebijakan serta berbagai arahan dari DPP yang tentunya kita harapkan bisa berjalan di DPD nantinya,” kata Sengkon usai kegiatan.

Menurutnya, dalam pertemuan konsolidasi, Ketua DPD Partai Perindo Barsel sangat bersemangat untuk bisa membawa Perindo agar semakin lebih dikenal oleh masyarakat.

“Tentunya kita harapkan, dengan semangat yang luar biasa dari DPD Perindo Barsel bisa memberikan hasil yang lebih baik lagi tentunya dengan jumlah kursi yang memberi keuntungan Partai Perindo sendiri,” ujar Sengkon.

Sementara itu, Ketua DPP Partai Perindo Kabupaten Barsel, Mastini RL mendukung penuh target yang dipatok DPW Partai Perindo Kalteng terkait tiap Dapil nanti paling tidak satu kursi untuk Partai Perindo pada Pemilu Serentak 2024 mendatang.

“Kita yakin dan sudah bertekad setidaknya untuk 2024 mendatang, di Barsel setidaknya tiap Dapil paling tidak satu kursi untuk Perindo,” tandas Mastini.

Mastini sangat berterima kasih atas terselenggaranya rapat konsolidasi.

“Terlaksananya kegiatan ini tentunya semakin meningkatkan atau memperat baik tali silaturahmi maupun kerjasama antara DPD Perindo Barsel dengan DPP Perindo Kalteng,” kata Mastini.

Penulis: Digdo

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال