TERIMA KUNJUNGAN: Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Balangan, Mandan beserta jajaran menerima kunjungan Panglima Bakormad Kalimantan Selatan, M Maji di Balai DAD Balangan – Foto Dok Sri Mulyani |
“Untuk terealisasinya rencana tersebut telah diberi mandat kepada bapak Didi Sukarlenan, Wakil Ketua Bakormad Kalsel sebagai koordinator wilayah Balangan dan Tabalong,” jelasnya.
Lebih lanjut, Mandan mengatakan, kunjungan perdana Panglima Bakormad Kasel ini dilakukan setelah terbentuknya kepengurusan Bakormad Kalimantan Selatan beberapa bulan yang lalu di Palangkaraya serta diterbitkan surat keputusan oleh Bakormad Nasional merupakan sayap organisasi Majelis Adat Dayak Nasional yang bertugas mengawal segala keputusan MADN (Majelis Adat Dayak Nasional) yang berkaitan dengan masyarakat adat Dayak.
Untuk diketahui, Badan Komando Laskar Masyarakat Adat Dayak Nasional (Bakormad) akan menggelar deklarasi sekaligus gelar pasukan Bakormad Nasional di Titik Nol IKN dengan jumlah pasukan 10.000 anggota yang rencananya akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2023 mendatang.
Penulis: Sri Mulyani