BERIKAN MATERI: Wakil Ketua DPD Partai Golkar Kalteng Yurikus Dimang memberikan materi Pendidikan Politik (Dikpol) – Foto Dok Digdo |
BORNEOTREND.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) melaksanakan Pendidikan Politik (Dikpol) sekaligus pelantikan Pengurus Daerah (PD) Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) dan menggelar Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSNPG), di aula kantor Golkar setempat, Senin (26/6/2023) sore.
Wakil Ketua DPD Partai Golkar Kalteng, Yurikus Dimang mengatakan, kegiatan Dikpol kali ini untuk dapat memberikan masukan kepada seluruh instrumen partai maupun Calon Legislatif (Caleg).
“Yang jelas pada Dikpol ini kita akan berikan pengetahuan atau masukan terkait peta-peta politik untuk menghadapi pemilu mendatang,” kata Yurikus.
Dia mengatakan, dengan telah mengetahui peta-peta politik untuk pemilu mendatang kiranya baik seluruh instrumen partai maupun para Caleg nantinya bisa sedini mungkin menyiapkan strategi untuk memenangkan pemilu mendatang.
“Dengan mengetahui dan telah memetakan politik yang akan dilawan kiranya bisa memberikan kesempatan kita untuk mengolah strategi untuk kemenangan pada pemilu mendatang, baik Legislatif, Pilkada maupun Pilpres nantinya,” jelasnya.
Yurikus juga berharap kepada para peserta yang mengikuti kegiatan kali ini untuk dapat mengerti dan paham apa saja materi yang telah diberikan.
“Sehingga bisa menjalan tugas partai dan politik untuk memenangkan pemilu mendatang,” pintanya.
Ditambahkan, untuk bisa memanfaatkan semua kesempatan yang ada sebisa mungkin dari peluang yang ada, oleh itu kiranya bisa memahami semua arahan yang telah disampaikan sore ini.
“Manfaatkan semua kesempatan atau peluang yang ada untuk bisa memenangkan proses pemilu mendatang,” pungkas Yurikus.
Penulis: Digdo