Pasar Murah Kerjasama Pemprov Kalsel dan Pemkab Tanbu Disambut Antusias Warga

PASAR MURAH: Warga memenuhi pasar murah yang digelar Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Dinas Koperasi Usaha Mikro Perdagangan dan Perindustrian (Dkumdagri) Kabupaten Tanah Bumbu – Foto Dok Humas Pemkab Tanbu

BORNEOTREND.COM – Pasar murah Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah digelar di Desa Persiapan Nunggal Jaya Kecamatan Karang Bintang, Selasa (13/6/2023).

Pasar murah dibuka langsung Camat Karang Bintang Syafrudin didampingi Kepala Bidang Perdagangan dan Metrologi Dinas Kumdagri Tanbu, Koramil dan Polsek Karang Bintang.

Masyarakat sangat antusias dengan diadakannya pasar murah tersebut dikarenakan barang-barang kebutuhan pokok yang dijual lebih murah.

Kegiatan pasar murah Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) ini merupakan program kegiatan dari Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Dinas Koperasi Usaha Mikro Perdagangan dan Perindustrian (Dkumdagri) Kabupaten Tanah Bumbu.

Kepala Dkumdagri Tanbu, Hamaluddin Tahir menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan khususnya Dinas Perdagangan Kalsel yang telah mengadakan pasar murah di Desa Persiapan Nunggal Jaya, Kecamatan Karang Bintang sehingga dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok menjelang Lebaran Idul Adha dengan harga terjangkau.

“Kegiatan pasar murah sangat membantu masyarakat, sebagai wujud nyata peran pemerintah daerah dalam menahan laju inflasi menjelang HBKN Idhul Adha 1443 H, dan Alhamdulillah kegiatan ini akan berlanjut ke bulan berikutnya, karena kita sudah usulkan dalam anggaran perubahan APBD 2023 Tanbu untuk menggelar sebanyak 13 kali kegiatan pasar murah,” ujarnya.

Barang kebutuhan pokok yang dijual di pasar murah di antaranya gula pasir, beras, minyak goreng, telur, sayur-sayuran, teh, kopi, ikan sarden, mie instan, buah-buahan segar, dan lain-lain.

Turut berpartisipasi pada kegiatan pasar murah yakni Dinas Perdagangan Kalsel, Dinas Kumdagri Tanbu, Dinas Perikanan Tanbu, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Tanbu, Asosiasi LPG Tanbu, PT Tasen produsen popok bayi merk Pokana dan Mombaby, Khong Guan group, Wings Food, Best Meat, Bank Syariah, Samsat Keliling Tanbu dan UKM Desa Persiapan Nunggal Jaya.

Penulis: Jack

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال