Warga Margasari Gelar Doa Bersama di Tikungan Maut Sungai Tapang, Sungai Puting

 

Sejumlah tokoh agama dan masyarakat Margasari, aparat Polsek CLU, Plt Camat CLU, Kades Baringin A dan Margasari Ilir, Kadis Perikanan Tapin menggelar doa bersama di kawasan jalan Sungai Puting. 
(Foto: istimewa)

BORNEOTREND.COM - Karena seringnya terjadi kecelakaan yang mengakibatkan korban luka hingga meninggal, sejumlah tokoh masyarakat Margasari, Camat dan aparat Polsek Candi Laras Utara Tapin, gelar doa bersama di jalur jalan nasional Sungai Puting, tepatnya di wilayah Sungai Tapang, Rabu (19/7/2023).

Doa bersama tersebut dipimpin oleh Habib Umar Bahasyim, dihadiri langsung Plt Camat Candi Laras Utara Alamsyah, Kapolsek CLU Ipda Ketut bersama anggota Aipda Hasan Purwanto, Aipda Simarmata, Kepala Desa Baringin A, beberapa aparat Desa Margasari Ilir, mantan Camat CLS H Abdul Hadi, mantan anggota DPRD Tapin Hasan Rusdi, puluhan tokoh masyarakat. Doa bersama juga dihadiri Kepala Dinas Perikanan Tapin H Parianata, sebelumnya pernah Camat CLU yang kebetulan berlibur di Margasari. 

"Selamatan dan doa bersama ini sekalian pemasangan rambu-rambu lalu-lintas di kawasan ini, agar jadi pengingat dan penanda bahwa di wilayah ini rawan terjadi kecelakaan," ujar Plt Camat CLU Alamsyah, S.Pd. 

Seperti diberitakan sebelumnya, di wilayah ini sering terjadi kecelakaan tunggal. Terakhir salah seorang anggota Polres Tabalong mengalami kecelakaan mobilnya masuk ke rawa-rawa meninggal dunia, Jumat (30 Juni 2023) lalu. 

Pemasangan rambu-rambu lalu-lintas sebagai peringatan kepada pengguna jalan, di kawasan tikungan Sungai Tapang, Sungai Puting.
(Foto: istimewa)

Oleh karena itu, atas inisiatif warga masyarakat bersama aparat terkait doa bersama tersebut digelar, dengan harapan tidak terjadi lagi kejadian serupa yang tidak diinginkan. 

"Kebetulan juga hari ini libur jadi sekalian aparat dan tokoh masyarakat bisa hadir mengikuti acara doa bersama dan pemasangan rambu lalu-lintas ini. Mudahan-mudahan tidak terjadi lagi kecelakaan di kawasan ini, setidaknya pengguna jalan bisa waspada," ujar H Parianata. 

Penulis: Khairiadi Asa

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال