Ngaku Berkali-kali Diminta Prabowo Jadi Cawapres, Begini Jawaban Gibran

 

TAWARAN CAWAPRES: Ketum Gerindra Prabowo Subianto sempat berbincang empat mata dan makan malam bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di sela pertemuan dengan relawan Gibran dan Jokowi Jateng dan Jatim -Foto dok news.detik.com
 

BORNEOTREND.COM- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengungkap bacapres Prabowo Subianto berkali-kali memintanya sebagai bacawapres. Gibran mengatakan umurnya tak cukup.

"Umurnya tidak cukup. Kan tidak cukup," ujar Gibran kepada wartawan di Balai Kota Solo, dilansir detikJateng, Senin (9/10/2023). Gibran menjawab pertanyaan wartawan terkait responsnya saat diminta Prabowo untuk jadi bacawapres.


Gibran mengaku sudah melaporkan tawaran ini ke petinggi PDIP. Di antaranya Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP Puan Maharani.

"Dan sudah saya laporkan ke pimpinan PDIP, Ke Pak Sekjen, ke Mbak Puan, dan lain-lain," ungkapnya.

Gibran awalnya mengungkap ada tawaran Prabowo untuk menjadikannya sebagai bacawapres. Hal ini diungkapkan Gibran di Balai Kota Solo.

"Semua orang kan sudah tahu. Beliau (Prabowo) sudah minta berkali-kali (jadi bacawapres)," katanya.

Sumber: news.detik.com

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال