Polsek Mantewe Tangkap 2 Budak Sabu

KASUS SABU: RS dan WP diamankan karena kedapatan menyimpan sabu-sabu saat digerebek polisi – Foto Dok Humas Polres Tanbu

BORNEOTREND.COM – Dua sekawan berinisial RS (29) dan WP (43) warga Jalan RA Kartini Dusun III, Desa Sepakat, Kecamatan Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu ditangkap Unit Reskrim Polsek Mantewe hari Kamis (12/10/2023) siang jam 11.00 Wita di rumah tersangka RS karena kasus kepemilikan narkotika jenis sabu-sabu.

“Berawal dari informasi masyarakat yang mengatakan di rumah tersangka RS ada orang yang sedang memakai narkotika jenis sabu. Kemudian anggota Polsek Mantewe melakukan penggerebekan di rumah tersebut,” kata Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo SIK yang dikonfirmasi melalui Kasi Humas Iptu Jonser Sinaga, Jumat (13/10/2023).

Saat menggeledah tubuh RS, petugas menemukan 1 paket besar dan 4 paket kecil narkotika jenis sabu yang disimpan di saku celana sebelah kiri.

Dari tersangka RS, polisi juga mendapatkan uang sebesar Rp 1 juta dengan rincian 2 lembar uang pecahan Rp 100 ribu dan 16 lembar uang pecahan Rp 50 ribu.

Di tempat yang sama, petugas Reskrim Polsek Mantewe juga mengamankan tersangka WP. Saat menggeledah tubuh pria berusia 43 tahun ini, petugas mendapati 1 paket besar dan 3 paket kecil narkotika jenis sabu yang disimpan di saku celana sebelah kanan. 

Selanjutnya kedua pelaku beserta barang bukti diamankan ke Polsek Mantewe guna proses hukum lebih lanjut.

Iptu Jonser Sinaga mengatakan, kedua tersangka akan diancam dengan Pasal 114 Sub Pasal 112 UU Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.

Penulis: Jack

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال