BPBD Kalsel Pantau EWS di Balangan

KOORDINASI: BPBD Kalsel bersama BPBD Balangan saat melakukan pengecekan EWS agar peringatan banjir bisa dilakukan sedini mungkin - Foto Dok Sri


BORNEOTREND.COM- BPBD Kalimantan Selatan ke Balangan guna pengecekan EWS sebagai bentuk kesiapsiagaan pemantauan dan peringatan dini banjir.

Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan Surya Dharma mengatakan, hasil dari pengecekan EWS di Tabuan mengalami kerusakan.

“Mereka membawa teknisi khusus untuk mengecek kerusakannya, sedangkan untuk perbaikan alat yang rusak menunggu kiriman dari Bandung,” ujarnya.


Untuk mendeteksi banjir, EWS juga dilengkapi CCTV yang terhubung langsung ke jaringan komputer.

“Alat deteksi ketinggian air ini akan mengirim alarm melalui perangkat yang tersedia, dan bisa melihat ketinggian air dari pantauan CCTV,” katanya.

Penulis: Sri Mulyani

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال