Pertama dan Terbesar! Timezone Hadirkan Wahana Bermain Ramah Keluarga Social Bowling

SIMBOLIS: Pembukaan wahana baru Social Bowling pada saat Grand Opening Timezone Q Mall Expansion di Q Mall Banjarbaru - Foto Dok H Faidur

BORNEOTREND.COM- Salah satu hiburan keluarga yang sudah familiar di kalangan warga Indonesia yakni Timezone menghadirkan wahana baru berupa Social Bowling pada saat Grand Opening Timezone Q Mall Expansion, Sabtu (2/12/2023) di Q Mall Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

General Manager Marketing Timezone Indonesia Kikie Randini menyebutkan, bahwa Wahana Social Bowling dari Timezone menjadi yang pertama dan terbesar di Ibu Kota Kalsel.

"Wahana Social Bowling ini merupakan yang pertama dan terbesar di Banjarbaru,” ujarnya.


Dirinya menjelaskan wahana Social Bowling yang terdapat di Timezone Q Mall Banjarbaru berbeda dari umumnya dan bisa dimainkan berbagai usia serta ramah keluarga.

“Terdiri dari enam lintasan yang lebih pendek dan bisa dimainkan tanpa harus menggunakan sepatu khusus, sehingga anak-anak, remaja, hingga dewasa dapat memainkan Social Bowling," ungkapnya.

Selain wahana Social Bowling, Timezone juga menghadirkan nuansa baru bernama Nextgen yang menghadirkan sejumlah wahana baru. 

“Kita sudah ada 103 games yang nantinya bakal bertambah lagi," tambahnya.

Sementara itu, General Manager Q Mall Banjarbaru Andi Indrawangsah mengungkapkan, kerja sama yang terjalin antara pihaknya dengan Timezone sudah berjalan selama 10 tahun. 

“Sudah 10 tahun kami bekerja sama dengan Timezone, tentun sangat bangga melihat Timezone berkembang sebesar ini,” bebernya.

Dirinya menambahkan, inovasi yang dilakukan Timezone tidak luput dari bagian usaha dalam memajukan Banjarbaru sebagai Ibukota Provinsi Kalsel.

“Melalui Timezone yang berfokus pada sektor hiburan ramah keluarga kita ingin Banjarbaru lebih maju dari kota-kota lain,” tuturnya.

Untuk diketahui, selain menghadirkan Social Bowling sebagai wahana baru. Timezone Q Mall Banjarbaru turut menyediakan Party Room yang bisa digunakan pengunjung untuk menggelar berbagai acara.

Penulis: H Faidur

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال