Legislator Barsel Ini Sesalkan Masih Banyak Masyarakat Desa Belum Terlayani Tenaga Nakes

 

WAWANCARA: Anggota DPRD Barsel Putri Siti Rochmawati - Foto Dok Nett

BORNEOTREND.COM, KALTENG- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Barito Selatan (Barsel) mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi kesehatan masyarakat di desa-desa yang belum terlayani oleh tenaga kesehatan (Nakes). 

Melihat tantangan kesehatan yang dihadapi masyarakat pedesaan tersebut, Anggota DPRD Barsel Putri Siti Rochmawati menegaskan, bahwa langkah konkret perlu diambil oleh Pemda untuk meningkatkan akses layanan kesehatan di daerah pedesaan yang sering kali terabaikan. 

Dirinya pun meminta Pemkab Barsel untuk memberikan perhatian khusus terhadap desa-desa yang masih kekurangan tenaga medis. 

“Banyak desa yang tidak memiliki dokter, perawat, atau tenaga medis lainnya. Ini menyebabkan masyarakat desa menghadapi kesulitan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan,” katanya, Jum'at (12/1/2024). 


Salah satu solusi yang diajukan adalah mengalokasikan anggaran khusus untuk merekrut tenaga kesehatan dan memperbaiki fasilitas kesehatan di desa-desa, terutama di pelosok. Selain itu ia juga mengusulkan agar Pemda mencanangkan program pelatihan bagi warga desa yang berminat menjadi petugas kesehatan sukarela. 

"Menurut saya langkah ini perlu direspons dengan serius guna meningkatkan akses kesehatan di wilayah pedesaan yang belum terjangkau oleh tenaga medis," tukas Politisi Demokrat Barsel itu.

Sumber: Nett

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال