Sukhrowardi dan Dewi Damayanti Dialog dengan Warga Sungai Jingah

 

Dewi Damayanti Said dan Sukhrowardi berdialog dengan warga Sungai Jingah sebelum melakukan gotong-royong membersihkan lingkungan.
(Foto: Yadie Asa)

BORNEOTREND.COM - Anggota DPRD Kota Banjarmasin Sukhrowardi dan Anggota DPRD Provinsi Kalsel Dewi Damayanti Said yang sama-sama dari Partai Golkar kunjungi warga Sungai Jingah, dan mengajak gotong-royong membersihkan lingkungan terutama sekitar RT 16 Surgi Mufti, Sabtu pagi (6/1/2024).

Sebelumnya dilakukan dialog dengan warga yang sebagian juga dihadiri kalangan ibu-ibu yang menggeluti usaha kecil menengah. Dalam kesempatan ini Dewi Damayanti Said mengingatkan ibu-ibu yang menggeluti usaha kecil menengah, agar berhimpun dalam komunitas usaha atau kelompok UMKM. 

"Ibu-ibu yang menggeluti usaha kecil dan menengah sebaiknya membentuk komunitas UMKM. Kalau ibu-ibu berhimpun dalam komunitas itu memudahkan pengajuan bantuan dana usaha. Ini juga bisa membuka mata rantai pemasaran usaha ibu-ibu agar dikenal lebih luas lagi," ujar puteri mantan Gubernur Kalsel almarhum Ir HM Said itu. 

Sementara itu Sukhrowardi berpesan kepada semua warga yang hadir agar bisa memelihara kebersihan lingkungan. Disamping untuk keindahan dan kebersihan lingkungan juga untuk mencegah dampak yang lebih luas dengan adanya air pasang dan hujan. 

"Kita harus menata lingkungan kampung kita di sini, jangan terkesan Sungai Jingah itu terpinggirkan karena kalah dengan kawasan lainnya. Padahal ini kampung tua di kota ini, sebentar lagi juga akan dibangun jembatan yang menghubungkan kawasan Sungai Jingah dengan Sungai Bilu," ujar Sukhrowardi yang bertekad terus memperjuangkan sarana infrastruktur di wilayah kampung kelahirannya tersebut. 

Tidak kurang 30-an warga bergotong-royong membersihkan lingkungan, terutama sekitar Gang Kayu Bulan RT 16 membersihkan lingkungan, baik yang ada di pinggiran Sungai Martapura maupun sekitar permukiman penduduk. 

Penulis: Khairiadi Asa


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال