Legislator Muda Kalteng Ini Berharap Pemda Tingkatkan Prestasi Atlet Dengan Pembinaan

 

WAWANCARA: Anggota DPRD Provinsi Kalteng Bryan Iskandar - Foto Dok Nett

BORNEOTREND.COM, KALTENG- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Bryan Iskandar, mendorong pihak terkait untuk dapat meningkatkan prestasi para atlet khususnya di Kalteng dengan pembinaan berkesinambungan.

Menurutnya, pembinaan penting dilakukan berkesinambungan guna membantu para atlet mengembangkan bakat dan keterampilan, sehingga dari situ nantinya akan dapat menghasilkan prestasi membanggakan.

"Dengan prestasi para atlet yang dihasilkan pastinya akan dapat meningkatkan citra dan reputasi Kalteng di kancah olahraga baik nasional maupun internasional," katanya, Kamis, (22/2/2024).


Selain itu, pembinaan juga merupakan upaya untuk membangun fondasi yang kuat pada bidang olahraga di provinsi ini, sehingga kedepan banyak tercipta atlet daerah yang berbakat dan berprestasi.

"Pembinaan juga perlu dilakukan semenjak dini, dan pastinya perlu didukung infrastruktur memadai sebagai wadah pembinaan itu seperti sarana dan prasarana maupun fasilitas olahraga," ujarnya.

Di sisi lain, mengingat pada tahun 2024 ini akan ada Pekan Olahraga Nasional (PON), maka diharapkan seluruh cabang olahraga (Cabor) yang akan ikut dalam event tersebut melakukan persiapan secara maksimal.

"Pembinaan juga harus dilakukan sejak dari sekarang agar semua siap bertanding nantinya, dan kita juga minta pemda supaya dapat mendukung anggaran pelatihan para atlet yang akan ikut PON," tutupnya.

Sumber: Nett

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال