Polres Balangan dan Forkompinda Cek Harga Bapok Menjelang Ramadhan

CEK HARGA: Kabag Ops Polres Balangan AKP Rahmadi memimpin kegiatan pengecekan harga dan ketersediaan bahan pokok di pasaran – Foto Dok Ist


BORNEOTREND.COM, KALSEL – Menjelang Ramadhan 1445 H tahun 2024, jajaran Polres Balangan bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melaksanakan pengecekan harga dan ketersediaan bahan pokok (bapok) di sejumlah pasar di Kabupaten Balangan, Jumat (8/3/2024) pukul 09.00 Wita.

Kegiatan yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Balangan AKP Rahmadi ini diikuti Pabung Kodim 1001/HSU-BLG Kapten Inf Suroto, Kasat Reskrim Polres Balangan IPTU Galuh Rizka Pangestu STrK SIK, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Balangan Hj Herlina SSos MM, Kepala Satpol PP Balangan Noor Aspariah, KBO Sat Intelkam Polres Balangan IPDA MR Siregar SPd, Kepala BPS Balangan Roy Suryanto, Kabid Standarisasi Stabilisasi dan Pengawasan Perdagangan Riza Kurniawan, UPT Pasar Paringin Makmur, perwakilan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan, Perwakilan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten  Balangan, perwakilan Bulog serta personel Satpol PP Kabupaten Balangan

“Pelaksanaan kegiatan dibagi menjadi 2 tim dengan sasaran Pasar Paringin, Pasar Adaro, Toko Sembako Kelurahan Paringin Kota dan Indomaret Kecamatan Paringin, Kabupaten Balangan,” kata Kabag Ops AKP Rahmadi.

Rahmadi menjelaskan, kegiatan dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui kondisi ketersediaan dan harga bahan pokok sembako dan sebagai bentuk untuk mengantisipasi permasalahan pada harga, ketersediaan serta distribusi bahan pokok sembako menjelang bulan Ramadhan 1445 Hijriah.

“Dari hasil pengecekan tersebut diketahui bahwa stok persediaan bahan pokok sembako ternilai cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Kabupaten Balangan,” ujarnya.

Kabag Ops mengatakan, kenaikan dan penurunan harga pada beberapa komoditas sembako disebabkan permintaan barang meningkat.

“Sedangkan pengiriman tidak sesuai dengan permintaan sehingga menimbulkan fluktuasi,” ujarnya.

Dari kegiatan diperoleh hasil sebagai berikut: 

Bahan Pokok

-  Bawang Putih: Rp 36.000/kg

- Bawang Merah: Rp 28.000/kg

- Minyak Goreng Tropical: Rp 36.000/2 Liter

- Gula: Rp 17.500/kg

Beras

- Inpari: Rp 55.000/gantang atau Rp 17.600/kg

- Lopo Ijo: Rp 87.000/5 kg atau Rp 17.400/kg

- Madu: Rp 65.000/gantang atau Rp 20.800/kg

- Banjar: Rp 55.000/gantang atau Rp 17.600/kg

- Siam: Rp 58.000/gantang atau Rp 18.560/kg

- Long Grain: Rp 85.000/5 kg atau Rp 17.000/kg

- ⁠Premium: Rp 90.000/5 kg atau Rp 28.800/kg

Telur

- Ayam Ras: Rp 33.000/kg

- Ayam Ras: Rp 2.200/biji

- Itik: Rp 3.000/biji 

Penulis: Sri Mulyani

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال