Anggota Polsek Angsana dan Satpolairud Polres Tanbu Selamatkan Dua Anak Nyaris Tenggelam di Pantai Angsana

SELAMATKAN ANAK: Anggota Pengamanan Pos Pantau Polsek Angsana dan anggota Satuan Polairud Polres Tanah Bumbu berhasil menyelamatkan dua anak nyaris tenggelam di pantai dan membawa korban ke Klinik MHC Desa Angsana untuk mendapatkan perawatan medis – Foto Dok Humas Polres Tanbu


BORNEOTREND.COM, KALSEL - Dua orang anak berinisial NF (10) dan RC (8) dari Desa Sumber Baru, Kecamatan Angsana, Kabupaten Tanah Bumbu berhasil diselamatkan Anggota Pengamanan Pos Pantau Polsek Angsana yang nyaris tenggelam saat berenang di Pantai Angsana, Desa Angsana, Kecamatan Angsana, Kabupaten Tanah Bumbu, Jumat (12/4/2024) sore pukul 16.00 WITA.

Kapolres Tanah Bumbu AKBP Arief Prasetya yang dikonfirmasi melalui Kasi Humas Iptu Jonser Sinaga menceritakan, saat kejadian anggota piket Pos Pantau Polsek Angsana yang sedang berjaga mendapat laporan dari pengunjung pantai tentang dua orang anak yang nyaris tenggelam karena terseret ombak saat berenang. 

"Dalam waktu singkat, anggota Pos Pantau, bersama dengan anggota Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Tanah Bumbu serta Tim Relawan Pantai Angsana, bergerak cepat untuk menyelamatkan korban," kata Jonser.

Kapolsek Angsana, Iptu M Ilham Haqqani Ajeng Appaware STRK menambahkan, kedua anak yang berhasil diselamatkan diberikan pertolongan pertama di tepi pantai sebelum dibawa ke Klinik MHC Desa Angsana untuk perawatan medis lebih lanjut. 

“Saat ini, kondisi NF telah mulai membaik, sementara RC akan dirujuk kembali ke RS Husada Batu Licin Kabupaten Tanah Bumbu karena mengalami sesak di bagian dada," jelas Kapolsek Angsana 

Iptu M Ilham Haqqani mengungkapkan, anggota yang terlibat dalam penyelamatan ini adalah Bripda Benny Setiawan, Bripda M Zaya Fiqria, Aipda Halik K Y, Briptu M Ardy W, bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Tim Relawan Parawisata Pantai Angsana.

Kapolsek menerangkan, keberhasilan penyelamatan ini menjadi bukti kerjasama yang solid antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga keselamatan di pantai. 

“Semoga kedua korban segera pulih dan kejadian serupa dapat diminimalisir di masa mendatang,” ucapnya.

Penulis: Jack

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال