Ketua Komisi III DPRD Balangan Harapkan Petugas DKP3 Dapatkan Kendaraan Lapangan

Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Balangan, Hafiz Ansyari – Foto Dok Ist



BORNEOTREND.COM, KALSEL – Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan, Hafiz Ansyari mengharapkan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kabupaten Balangan bisa menganggarkan fasilitas kendaraan dinas untuk petugas di lapangan.

“Kalau di dinas-dinas lain mereka ada mendapatkan kendaraan lapangan,” kata Hafiz, Sabtu (13/4/2024).

Wakil rakyat ini mengaku mendapat banyak keluhan terkait minimnya fasilitas di DKP3 Balangan untuk petugas lapangan.

Hafiz berharap fasilitas pendukung untuk petugas lapangan dapat dianggarkan untuk kemudahan pengontrolan di masyarakat.

“Mudah-mudahan dianggarkan untuk petugas lapangan ini dapat kendaraan, agar lebih aktif ke lapangan, lebih turun ke masyarakat untuk mengontrol baik dari pertanian maupun peternakan,” ujarnya.

Hafiz menilai, petugas lapangan DKP3 Balangan sekarang ini lumayan aktif, namun pihaknya mendapat keluhan terkait pekerja lapangan yang minim fasilitas.

“Kita sekarang lagi surplus di anggaran, kami berharap seluruh stakeholder dari DKP3 mendapat support dari Pemerintah Daerah terkait fasilitasnya,” katanya.

Dia berharap dengan menganggarkan kendaraan lapangan tersebut maka para petugas lapangan dapat lebih aktif dalam melakukan pengecekan di masyarakat.

“Mudah-mudahan mereka lebih rajin ke lapangan, memberi pengetahuan ke masyarakat,” pungkasnya.

Penulis: Sri Mulyani

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال