Kades Desa Sidomulyo Resmi Tutup Turnamen Bola Voli

SERAHKAN TROPI: Kepala Desa Sidomulyo, Sugeng menyerahkan tropi dan piagam penghargaan kepada pemenang Turnamen Bola Voli dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Desa Sidomulyo ke-41


BORNEOTREND.COM, KALSEL - Turnamen Bola Voli dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Desa Sidomulyo ke-41 tahun 2024 resmi ditutup di lapangan Voli Desa Sidomulyo, Kamis (30/5/2024) malam

Kepala Desa Sidomulyo, Sugeng mengatakan, ada berbagai macam kegiatan yang digelar sejak awal bulan Mei 2024 hingga puncak acara memeriahkan HUT Desa Sidomulyo ke–41 2024.

“Turnamen Bola Voli Cup ini dibuka pada tanggal 12 Mei 2024 diikuti 29 tim putra dan 13 tim putri dari dua kecamatan yakni Kecamatan Mantewe dan Kecamatan Karang Bintang,” ujarnya.

Sugeng berharap turnamen bola voli ini bisa meningkatkan tali silaturahmi antara pemuda dan pemudi yang ada di Kecamatan Karang Bintang maupun Kecamatan Mantewe selain untuk memeriahkan HUT Desa Sidomulyo yang ke-41.

Sugeng mewakili masyarakat, Pemerintah Desa Sidomulyo dan seluruh jajaran kepanitiaan turnamen bola voli menghaturkan aspirasi yang setinggi-tingginya serta mengucapkan ribuan terima kasih atas segala kontribusi atas lancarnya turnamen bola voli Sidomulyo Cup tahun ini.

“Mudah-mudahan kedepan kita semua sama-sama tingkatkan dalam momen ini untuk yang lebih Besar lagi,” katanya.

Sugeng kemudian mengucapkan ribuan maaf apabila ada kekurangan dalam pelaksanaan.

“Tentunya kami mintu ridho halal khususnya kepada perserta turnamen ini dari awal sampai ke grand final,” ucapnya.

Turnamen yang diikuti oleh sejumlah tim pilihan dari berbagai desa, menjadi panggung bagi para penggemar bola voli setempat untuk menyaksikan pertandingan yang penuh sportivitas semangat dan intensitas.

Pertandingan final yang berlangsung sangat menarik. Ketegangan dan semangat dari dua tim membuat pertandingan menjadi laga yang sengit.

Sorak sorai meriah memenuhi lapangan Voli Desa Sidomulyo, Kecamatan Mantewe, saat laga tim bola voli Tim Putra Adikharisma dari Desa Maju Mulyo melawan MCS Sari Mulya berhasil menunjukkan keunggulan dan ketangguhannya dalam persaingan yang sengit dalam kedua tim.

Dengan kerja sama yang solid, penguasaan teknis yang luar biasa, serta semangat yang tak kenal menyerah, saling smash keras dan bloking yang kuat akhirnya tim MCS Sarimulya memnangkan tiga set langsung dengan skor set pertama 25-19, set kedua 25–19 dan set ke-3 dengan skor 25–18.

Prestasi yang gemilang dalam turnamen olahraga bola voli prestasi ini menjadi semangat baru bagi atlet muda untuk terus berkembang dan mengukir prestasi di masa depan

Sementara dalam perjalanan menuju final, Tim Putri Sidomulyo A berhadapan dengan Dua Lestari Desa Belu Rejo B2 telah menunjukkan keunggulan teknis serta semangat yang luar biasa.

Kedua tim berhasil memamerkan keterampilan yang solid dan kemampuan adaptasi di lapangan dalam berbagai situasi dalam permainan final akhir ini dimenangkan tim Putri PSC Sidomulyo 1.

Adapun para juara memperoleh tropi, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 17 juta yang dibagikan kepada juara 1, 2, 3 dan juara 4  yang langsung diserahkan Kepala Desa Sidomulyo Sugeng.

Adapun susunan juara

Juara 1 Tim Putra CMS Desa Sarimulya Blok B l mendapakan tropi, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 4 juta.

Juara 2 Tim Putra Adikharisma Desa Maju Mulyo dengan tropi, piagam dan Uang pembinaan Rp 3 juta.

Kemudian untuk juara 3 diraih Desa l Sumber Wangi mendapatkan tropi, piagam dan uang pembinaan Rp 2 juta.

Penulis: Jack

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال