KPU Resmi Lakukan Peluncuran Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru 2024 di Lapangan dr. Murdjani

 

PERKENALKAN MASKOT: Wali Kota Banjarbaru H. M. Aditya Mufti Ariffin saat memperkenalkan Maskot Pilkada Surata dalam kegiatan Peluncuran Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru, Jumat (13/6/2024) di lapangan Dr Murdjani - Foto Dok mediacenter.banjarbarukota.go.id

BORNEOTREND.COM, KALSEL- Komisi Pilihan Umum (KPU) Kota Banjarbaru melaksanakan Peluncuran Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru, Maskot Pilkada Surata dan Jingle Pilkada 2024, Jumat (13/6/2024) di lapangan Dr Murdjani.

Acara peluncuran ini juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan seni dan budaya lokal, serta musisi lokal dan juga nasional. Pertunjukan seni serta musisi lokal dan juga nasional menambah semarak acara pada malam ini.

Wali Kota Banjarbaru H. M. Aditya Mufti Ariffin dalam sambutannya, mengapresiasi dengan kesuksesan KPU melakukan launching pemiliham Wali Kota dan Wakil Wali Kota untuk Pilkada tahun 2024 di Kota Banjarbaru.

“Alhamdulillah acara launching Kepala Daerah Kota Banjarbaru ini berjalan lancar berjalan dengan baik dan mudah-mudahan pesannya sampai kepada para pemilih. Terutama pemilih pemula yang mana Banjarbaru hari ini hampir 60 persen pemilih itu adalah anak milenial dan gen Z,” ujarnya.


Dirinya juga berpesan, partisipasi masyarakat sangat diharapkan dalam pemilihan kepala daerah, karena suara dari masyarakat pemilih yang akan menentukan pemimpin yang akan membawa kebaikan bagi daerah masing-masing.

Untuk itulah dirinya juga berharap melalui sosialisasi sosialisasi yang baik ini bisa tersampaikan pesan-pesan Pemilu.

“Secara umum untuk menghadapi Pilkada agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan. Pilkada ini adalah pesta demokrasi seharusnya dilaksanakan secara gembira, memberikan manfaat yang baik untuk masyarakat dan tentunya berikan hak pilih dengan tepat,” ucapnya.

Dalam kesempatan ini dirinya juga menghimbau kepada para pimpinan partai politik agar mempunyai tanggung jawab moral dalam menciptakan proses pemilu yang aman, tertib, damai, jujur, santun dan bermatabat.

Sumber: mediacenter.banjarbarukota.go.id

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال