Dibuka Langsung Oleh Paman Birin, REI Expo 2024 Targetkan Transaksi Rp80 miliar

 

SIMBOLIS: Paman Birin dan Acil Odah berfoto bersama pada pembukaan REI Expo 2024, Rabu (24/7/2024) lalu di Atrium Duta Mall Banjarmasin - Foto Dok Istimewa


BORNEOTREND.COM, KALSEL- Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor pada pembukaan REI Expo 2024 menegaskan, pemerintah Kalsel sangat mendukung pengembangan pembangunan perumahan di Banua.

Menurutnya, masih banyak  masyarakat yang memerlukan rumah untuk tempat tinggal dan ini harus direspon oleh REI Kalsel.

"Saya ingin REI Kalsel terus membangun rumah untuk masyarakat, terutama masyarakat berpenghasilan rendah," ungkapnya, Rabu (24/7/2024) lalu.


Seperti diketahui, DPD REI Kalsel pada 24 Juli 2024 kembali menggelar REI Kalsel Expo yang menghadirkan ratusan lokasi perumahan di Kalsel.

Menurut Ketua DPD REI Kalsel H Ahyat Sarbini, untuk tahun ini REI Expo lebih banyak membidik kaum melenial untuk membeli rumah.

"Sekarang ini trend pembeli Milenial terus meningkat dan ini menjadi pasar potensial, apalagi perbankan juga memberikan kemudahan untuk kaum milenial membeli rumah," tambahnya. 

Sementara itu, untuk target penjualan, Ahyat mengaku akan lebih besar dari tahun lalu, dimana tahun ini target yang diharapkan mencapai Rp80 miliar.

"Tahun lalu target tercapai Rp60 miliar, tahun ini kami optimis target Rp80 miliar bisa terlampaui," tandasnya.

Penulis: Arief Rahman

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال