Trio Motor Batulicin Bantu Korban Kebakaran Dengan Donasi Sembako

 

SIMBOLIS: Penyerahan bantuan sembako untuk korban kebakaran di wilayah Tungkaran Pangeran oleh Trio Motor Batulicin - Foto Dok Honda

BORNEOTREND.COM, KALSEL- Trio Motor Batulicin, sebagai bagian dari jaringan Dealer resmi Honda di wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (Kalselteng) yang dikelola oleh Trio Motor, telah menyerahkan donasi berupa paket sembako kepada korban kebakaran di Wilayah Tungkaran Pangeran, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

Kebakaran yang terjadi pada tanggal 27 Juni 2024 lalu yang disebabkan oleh korsleting listrik, mengakibatkan kerugian yang signifikan bagi masyarakat yang terdampak. Sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan kepedulian terhadap masyarakat sekitar, Trio Motor Batulicin turut serta memberikan bantuan untuk meringankan beban korban kebakaran.

"Kami merasa prihatin dengan kejadian kebakaran yang menimpa masyarakat di Wilayah Tungkaran Pangeran. Melalui donasi paket sembako ini, kami berharap dapat membantu sedikit meringankan beban mereka dalam menghadapi masa sulit ini," ujar Supervisor Area Kalimantan Selatan (Kalsel) Muhammad Microsoft Nur Addinsha disela kegiatan.

 

Program ini juga mencerminkan semangat Sinergi Bagi Negeri yang menjadi nilai fundamental dalam aktivitas Trio Motor di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah. Lewat kampanye Sinergi Bagi Negeri yang selama ini rutin dikampanyekan oleh Honda, Trio Motor terus gigih untuk memberikan kontribusi nyata untuk Masyarakat.

Trio Motor Batulicin berharap donasi ini dapat memberikan manfaat nyata dan mendukung proses pemulihan korban kebakaran di Wilayah Tungkaran Pangeran.

Sumber: Honda

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال