Pilkada Tanah Bumbu, Sembilan Parpol Nyatakan Dukungan Terhadap ARB

SERAHKAN DUKUNGAN: Ketua Umum Tim Kampanye ARB, Sudian Noor menyerahkan dokumen dukungan Sembilan parpol kepada pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif dan H Bahsanudin (ARB) – Foto Dok Ist


BORNEOTREND.COM, KALSEL – Sembilan partai politik (parpol) di Kabupaten Tanah Bumbu yaitu Partai Amanat NasionL (PAN), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Nasional Demokrat (NasDem), Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Demokrat, Golkar dan Partai Ummat menggelar deklarasi dukungan terhadap pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif dan H Bahsanudin (ARB) di halaman Kantor DPC Partai Keadilan Sejahtera, Jalan Raya Batulicin, Selasa (27/8/2024) pagi. 

“Dengan ini menyatakan, mengusung dan siap memenangkan ARB sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu pada Pilkada serentak 2024,” kata Ketua Umum Tim Kampanye ARB, Sudian Noor. 

Ada sejumah politisi yang hadir dalam acara Deklarasi ARB ini yaitu Difriadi Darjat dari Gerindra, Agoes Rakhmadi dari PAN, Andre Atma Maulani dari PDIP, Makhruri dari PAN, Gusti Erwin dari NasDem dan Saipul Rahman dari PDIP,  Dading Kabualdi dari Gerindra, Sigit Prasetyo dari PKS dan Kusmayuda dari Partai Demokrat. 

Dalam sambutannya, Andi Rudi Latif meminta doa dan dukungan dari masyarakat untuk maju di Pilkada Tanah Bumbu. 

“Dengan mengucapkan Bismillah, saya mengajak semua pihak, beraksi menuju Tanah Bumbu yang maju, makmur dan beradab,” kata pria yang akrab disapa Bang Arul ini. 

Setelah deklarasi selesai, pasangan ARB bersama tokoh politik dan seluruh simpatisan bergerak menuju Masjid Agung Nurussalam Gunung Tinggi.

Setelahnya, ARB longmarch berjalan kaki dengan iringan hadrah menuju Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanah Bumbu.

Penulis: Jack

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال