Minimnya Rumah Dinas di Pedalaman Seruyan Sebabkan Guru Tak Betah

 

WAWANCARA: Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Arahman - Foto Dok Nett


BORNEOTREND.COM, KALTENG- Minimnya ketersediaan rumah dinas bagi tenaga pendidik di pedalaman Kabupaten Seruyan menjadi salah satu faktor utama yang membuat para guru merasa tidak betah di tempat tugas mereka.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan Arahman mengungkapkan, bahwa banyak guru yang ditugaskan di wilayah hulu, terutama di daerah pedalaman, menghadapi kesulitan tempat tinggal.

Selain minimnya jumlah rumah dinas yang disediakan oleh pemerintah daerah (Pemda), kondisi rumah dinas yang ada pun sering kali tidak layak huni dan memprihatinkan.

“Para guru di wilayah pedalaman kerap tidak memiliki tempat tinggal yang memadai. Rumah dinas guru yang disediakan banyak yang tidak layak huni, sementara mencari rumah warga untuk disewa pun sangat sulit,” ujar Arahman, Senin (9/9/2024).


Ia menambahkan bahwa masalah ini tidak hanya berdampak pada kenyamanan para tenaga pendidik, tetapi juga pada kualitas pendidikan di daerah pedalaman. Dengan kurangnya fasilitas yang layak, guru-guru menjadi enggan untuk bertahan lama di tempat tugas, yang akhirnya mempengaruhi proses belajar mengajar.

Untuk itulah dirinya berharap Pemda Seruyan segera mengambil langkah untuk memperbaiki dan menambah rumah dinas bagi para guru di pedalaman, agar mereka dapat menjalankan tugas dengan nyaman dan memberikan pendidikan yang berkualitas kepada masyarakat di daerah terpencil.

Sumber: Nett

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال