WAWANCARA: Relations PT Pelabuhan Indonesia Persero Senior Manager Hukum dan Humas Regional 3 Karlinda Sari - Foto Dok Istimewa |
BORNEOTREND.COM, KALSEL- PT Pelindo (Persero) Reginonal 3 usai merger 2021 silam, terus melakukan upaya untuk pengembangan transformasi layanan operasional dan struktur bisnis.
Hal itu diungkapkan Relations PT Pelabuhan Indonesia Persero Senior Manager Hukum dan Humas Regional 3 Karlinda Sari dalam kegiatan bincang media yang digelar Pelindo, Kamis (12/9/2024) di Lima Rasa Banjarmasin.
"Paca Merger Oktober 2021 PT Pelindo mempunyai 4 anak Perusahaan subholding yang fukus di kegiatan masing-masing, diantaranya petikemas, non petikemas, logistik dan jasa maritim," jelasnya.
“di Banjarmasin ada dua yang mampu mengelola subholdieng terminal Petikemas dengan nama PT Pelindo Petikemas dan Non Petikemas dengan Nama PT Pelindo Multi Terminal. Di Banjarmasin juga ada SPJM PT Pelindo Jasa Maritim yang bertugas untuk jasa maritim khusus bidang layanan kapal tunda hingga takbud.” jelasnya.
Ia juga menjelaskan pasca Pelindo 1,2,3,4 Pt Pelindo Merger di tanggal 1 Oktober 2021 tujuannya adalah untuk lebih menstandarisasi dan juga menintrogasikan layanan jasa Pelabuhan dari Sabang sampi Merauke.
“Dimana akan membantu untuk mengefesienkan dan juga menurunkan biaya logistik nasional, seperti Ditahun 2023 kita berhasil menurunkan biaya logistik hingga 14,29%.” tambahnya lagi.
Selain itu PT Pelindo juga memberi perhatian khsusus Untuk IKN di jasa pelabuhan melalui dari kebutuhan logistik hingga transportasi yang di perlukan terutama material-material bangunan yang di butuhkan.
Sementara itu, Manager Sumber Daya Manusia dan Umum Regional Kalimantan Nugroho Christianto dalam sambutanya berterimakasih atas kehadiran para insan media untuk bersama-sama menyatukan PT Pelindo dengan media tidak ada kebohongan.
“Kami menjembatani dan memfasilitasi untuk bersama-sama berjalan bersinergi untuk membawa berita positif khususnya di Banjarmasin," tukasnya.
Penulis: Realita Nugraha