WAWANCARA: Wakil Ketua Sementara DPRD Kabupaten Seruyan Harsandi - Foto Dok Nett |
BORNEOTREND.COM, KALTENG- Wakil Ketua Sementara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan Harsandi, menyampaikan kekhawatirannya terkait minimnya lapangan pekerjaan bagi masyarakat, terutama para pekerja lepas di wilayah pedesaan.
Kondisi ini, menurutnya, memperlambat roda perekonomian, khususnya di desa-desa yang masih bergantung pada sektor-sektor tradisional.
Dalam upaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, Harsandi mengajak Pemerintah Desa (Pemdes) di seluruh Kabupaten Seruyan untuk menyisihkan sebagian Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) guna membantu mengembangkan sektor ekonomi rakyat.
“Saya pikir saat ini sudah seharusnya untuk meningkatkan perekonomian, jadi setiap program pemerintah harus mengarah pada peningkatan ekonomi,” ujarnya, Kamis (19/9/2024).
Ia menekankan bahwa upaya peningkatan ekonomi harus menjadi prioritas utama dalam setiap program pembangunan di tingkat desa.
Pemdes diharapkan mampu menggunakan APBDes secara bijaksana dengan mengalokasikan anggaran untuk program-program yang dapat membuka lapangan kerja baru, meningkatkan keterampilan masyarakat, serta mendorong pertumbuhan usaha mikro dan kecil di desa.
Harsandi juga berharap dengan adanya dukungan dari Pemdes, masyarakat desa, terutama para pekerja lepas, dapat lebih mandiri secara ekonomi dan mampu meningkatkan kesejahteraan mereka.
Sumber: Nett