Sekda Kotabaru H. Said Akhmad Ikuti Burdah Keliling Arba Mustamir

MEMBELUDAK: Ribuan jemaah pembacaan Burdah keliling di Kotabaru membeludak. Foto-Dok.Kominfo Kotabaru

 

BORNEOTREND.COM, KALSEL - Pemerintah Kabupaten Kotabaru melalui Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kotabaru menggelar pembacaan Burdah dan doa tolak bala keliling. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu terakhir di bulan Safar (dalam penanggalan Hijriyah).

Rabu terakhir di bulan Safar disebut juga dengan Arba Mustamir. Kegiatan pembacaan burdah keliling tersebut dimaksudkan untuk meminta kepada Allah SWT agar dihindarkan dari musibah dan bala bencana.

Kegiatan ini diawali dengan pembacaan Surah Yasin yang dipimpin Ketua MUI Kotabaru, KH. Mukhyar Darmawi.

Ribuan jemaah yang terdiri dari perkumpulan majelis taklim serta pelajar itu kemudian berkeliling dengan ditandai pelepasan oleh Sekretaris Daerah Kotabaru, H. Said Akhmad.

Titik Start berada di halaman atas objek Wisata Siring Laut, kemudian menuju Jalan H. Agus Salim, Jalan Sukmaraga, Jalan Singabana, Jalan Fatmaraga, Jalan Ponegoro, Jalan Pangeran Hidayat, Jalan Surya Gandamana, Jalan depan Pasar Limbur Raya, dan Finish di S-Walk Siring Laut Kotabaru.

Pembacaan Burdah Keliling ini dibagi dalam 3 ring, di mana untuk Ring pertama dipimpin Guru H. Muzakir dan Guru Sahran bersama Sekretaris Daerah Kotabaru H. Said Akhmad. Ring kedua dipimpin Guru H. Fadlan, Guru Fahrian dan Guru Sibuaih. Untuk Ring ketiga dipimpin  Syarifah Mahja dan  Hj. Silo.

Kegiatan ini menurut Sekretaris Daerah Kotabaru  H. Said Akhmad, adalah kegiatan yang baik. Pasalnya, seluruh masyarakat berkumpul Bersama memanjatkan doa kepada Allah SWT dan memohon keselamatan serta dijauhkan dari bala bencana dan mara bahaya.

"Acara ini harus kita lakukan dengan penuh kekhusyukan agar Kotabaru dijauhkan bala bencana oleh Allah SWT, dan mudah-mudahan Kabupaten Kotabaru selalu mendapat perlindungan Allah SWT," ucapnya.


Sementara itu, Ketua PHBI Kotabaru H. Baharuddin menambahkan, selain membaca Burdah keliling, pada Araba Mustamir, umat Islam juga membaca surah Yasin dengan mengulang ayat “Salamun Qaulan min Rabbin Rahim” sebanyak 313 kali. 

"Setelah membaca Surah Yasin, doa khusus dipanjatkan untuk memohon keselamatan dari segala macam bahaya selama setahun ke depan," ujarnya.

Sumber: Kominfo Kotabaru

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال