Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju ke babak 16 besar Arctic Open 2024. Foto-dok. PBSI |
BORNEOTREND.COM, KALSEL - Indonesia mengirimkan sembilan wakil ke Arctic Open 2024. Akan tetapi hanya tujuh yang melaju ke babak babak 16 besar Arctic Open 2024 di Finlandia, Kamis (10/10).
Anthony Sinisuka Ginting dan pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana jadi wakil Indonesia yang gagal ke 16 besar.
Ketujuh nama yang akan tampil pada babak 16 besar Arctic Open 2024 di Energia Areena, Kamis (10/10) adalah dua tunggal putri, dua ganda putra, dua ganda campuran, dan satu tunggal putra.
Ketujuh wakil itu terdiri dari Gregoria Mariska Tunjung, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Putri Kusuma Wardani, Jonatan Christie, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Fajar Alfian/M Rian Ardianto.
Gregoria Mariska tanpa menemui banyak kendala memulangkan atlet Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt. Pasangan senior Ahsan/Hendra mengalahkan ganda asal China Xie hao Nan/Zheng Wei Han.
Ganda campuran Rehan/Lisa tampil apik dengan mengalahkan unggulan 5 asal Denmark, Jesper Toft/Amalie Magelund.
Ganda campuran lain Rinov/Pitha dengan mudah menekuk pasangan Skotlandia, Adam Pringle/Rachel Andrew.
Jonatan Christie yang menjadi unggulan kelima menumpas Lee Chia Hao dari Taiwan.
Sementara Fajar/Rian melangkah ke babak berikutnya usai mengalahkan pasangan Taiwan Fang Chih Lee/Fang Jen Lee.
Daftar Wakil Indonesia Lolos 16 Besar Arctic Open 2024:
Gregoria Mariska vs Zhang Yi Man
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kim Astrup Anders Skaarup Rasmussen
Putri KW vs Supanida Katethong
Jonatan Christie vs Kiran George
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Gregory Mairs/Jenny Mairs
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Rasmus Espersen/Amale Cecilie Kudsk
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Rasmus Espersen/Christian Faust Kjaer
Sumber: CNNIndonesia.com