DPRD Seruyan Minta Bapenda Serius Dorong Peningkatan PAD

 

WAWANCARA: Wakil Ketua DPRD Kabupaten Seruyan Harsandi - Foto Dok Nett


BORNEOTREND.COM, KALTENG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) diharapkan terus menggali potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD), khususnya dari sektor pajak yang dihasilkan oleh perusahaan besar swasta (PBS).

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan Harsandi mengungkapkan, bahwa berbagai upaya telah dilakukan untuk meningkatkan PAD, salah satunya dengan menagih pajak secara langsung dari PBS yang beroperasi di wilayah tersebut.

“PBS memiliki kewajiban untuk membayar pajak sesuai dengan aturan yang berlaku. Hal ini dilakukan untuk mengoptimalkan penerimaan pajak dan membantu meningkatkan PAD yang seringkali tidak mencapai target,” jelas Harsandi, Jumat (25/10/2024).


Ia menekankan pentingnya kepatuhan seluruh PBS terhadap kewajiban pajak, menyoroti bahwa peran mereka dalam membantu keuangan daerah sangat signifikan.

“Seluruh PBS yang beroperasi di daerah ini harus taat pajak, jangan hanya beroperasi tapi juga harus patuh terhadap pajak yang sudah ditentukan. Harus ada kesadaran dan kepedulian bersama untuk membantu meningkatkan PAD di Kabupaten Seruyan,” tambahnya.

Lebih lanjut, dirinya mengajak semua investor, termasuk PBS, untuk membangun sinergi yang baik dengan pemerintah dan masyarakat setempat.

“Perusahaan besar dan investor lainnya memiliki peran penting dalam meningkatkan pendapatan daerah. Untuk itu, pihak perusahaan diharapkan dapat menjalin sinergitas yang baik dengan berbagai pihak demi kemajuan Seruyan,” ujarnya.

Dengan penegasan kepatuhan pajak dari PBS dan dukungan investor, DPRD Seruyan berharap PAD dapat meningkat signifikan dan dimanfaatkan untuk pembangunan yang merata di seluruh wilayah Kabupaten Seruyan.

Sumber: Nett

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال