BERDIRI: Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo didampingi wakil ketua Harsandi saat memimpin rapat paripurna, belum lama ini - Foto Dok Nett |
BORNEOTREND.COM, KALTENG- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Seruyan gelar Paripurna ke 1 Masa Sidang I Tahun Sidang 2024-2025, Senin (30/10/24) lalu.
Dalam rangkaian kegiatan peresmian unsur pimpinan masa jabatan 2024 – 2024. Sekaligus penetapan calon pimpinan DPRD Kabupaten seruyan masa jabatan 2024-2029 sesuai dengan rancangan surat keputusan DPRD Kabupaten Seruyan.
Penetapan berlangsung pimpinan DPRD Seruyan masa jabatan 2024-2029 Zuli Eko Prasetyo dari partai PDIP kembali menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Seruyan.
“Terimakasih kepada masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kembali, kepada sebagai wakil rakyat,” ucap Zuli Eko Prasetyo.
Kemudian Harsandi, ST partai Golkar sebagai Wakil Ketua I, dan Muhtadin partai Gerindra sebagai Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Seruyan.
“Semoga amanah yang diberikan ini, kami mampu mengemban dengan baik,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, juga dihadiri Asisten Perekonomian dan pembangunan sekretaris Daerah, Forkopimda serta beberapa kepala OPD dan instansi vertikal di Kabupaten Seruyan.
“Pada kesempatan ini, kita juga siap menerima kritik dan saran membangun untuk kemajukan Seruyan,” tukasnya.
Sumber: Nett