Edukasi Pilkada, KPU Kalteng Nobar Nonton "Tepatilah Janji" Bersama Paslon

 

NONBAR: KPU Kalteng menggelar Nonbar Flim Tepatilah Janji yang diproduksi KPU RI dan disutradarai Garin Nugroho, Senin (30/9/2024) malam - Foto Dok Istimewa


BORNEOTREND.COM, KALTENG– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar kegiatan nonton bareng film "Tepatilah Janji" yang diproduksi KPU RI dan disutradarai Garin Nugroho, Senin (30/9/2024) malam.

Ketua KPU Kalteng Sastriadi mengatakan film ini merupakan upaya KPU untuk mengajak masyarakat memperkenalkan Pilkada kepala daerah, agar memahami hak pilihnya dan menggunakannya dengan bijak.

"Nobar ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang pilkada yang akan diselenggarakan pada 27 November nanti,"katanya.

 

Film Tepatilah Janji mengajak masyarakat untuk sukseskan Pilkada dengan memperkenalkan kepada pemilih pemula tentang pentingnya partisipasi dalam pesta demokrasi.

Film ini memiliki benang merah yang kuat dengan Pilkada saat ini, menekankan makna pentingnya partisipasi masyarakat dalam memilih pemimpin yang tepat.

"Dengan memahami proses Pilkada dan hak pilihnya, masyarakat diharapkan dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijak dan bertanggung jawab," jelasnya.

Kegiatan nobar ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Para peserta antusias menyaksikan film Tepatilah Janji dan menyerap pesan-pesan penting yang disampaikan dalam film tersebut.

"Diharapkan, kegiatan edukasi seperti ini dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada dan melahirkan pemimpin yang berkualitas dan amanah," pungkasnya. 

Dalam kegiatan ini KPU Kalteng mengundang paslon kepala daerah dan media massa yang bekerjasama selama pilkada berlangsung. Tampak hadir paslon nomor 4, H Abdul Razak dan Sri Suwanto.

Penulis: Tri

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال