SAMSAT KELILING: Warga antusias mendatangi pelayanan Samsat Keliling untuk membayar pajak – Foto Dok Ist |
BORNEOTREND.COM, KALSEL - Unit Pelayanan Pajak Daerah (UPPD) Samsat Amuntai ikut berpartisipasi memeriahkan Bhayangkara Fun Bike dengan membuka layanan Samsat Keliling Nusantara Cooling System di depan Kantor KPU Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Minggu (27/10/2024).
Kasi Pelayanan PKB BBN-KB UPPD Samsat Amuntai, Maqdis Pilatia mengatakan, masyarakat sangat antusias mendatangi pelayanan Samsat Amuntai untuk membayar pajaknya yang sudah jatuh temponya.
"Alhamdulillah kami membuka pelayanan pajak bersama-sama dengan pelayanan SIM ada juga dan lain-lainnya," katanya.
Maqdis mengharapkan, masyarakat untuk selalu taat membayar pajaknya dan bisa memerhatikan batas waktu temponya atau jatuh tempo pembayaran pajaknya.
"Mudah-mudahan kita semua selalu taat dan patuh selalu membayar pajak dan tepat waktu membayarnya," harapnya.
Sementara itu, Kasat Lantas Iptu Yuwono sekaligus Koordinator kegiatan Bhayangkara Fun Bike menjelakan, kegiatan ini digelar dalam rangka dan berkaitan dengan Pilkada damai Polres Hulu Sungai Utara (HSU).
"Jadi kegiatan ini ada pelayanan Kesehatan, para UMKM dan Samsat Keliling, dan pelayanan SIM dan berharap pada pemilihan atau pilkada nanti bisa berjalan lancar dan aman," pungkasnya.
Penulis: Fathur